Anggota DPR RI Eko Kurnia Ningsih Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI di Bengkulu Utara

Anggota DPR RI Eko Kurnia Ningsih Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI di Bengkulu Utara

Anggota DPR RI EKN Sosialisasi Empat Pilar MPR RI-Berlian-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Manna - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Dapil Provinsi Bengkulu dari Partai PDI Perjuangan, Eko Kurnia Ningsih (EKN) menggelar sosialisasi 4 Pilar Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia (RI).

Acara ini sendiri dilangsungkan di Desa Air Simpang, Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara beberapa hari lalu. Acara ini  diikuti puluhan masyarakat.

BACA JUGA: Lagi, Kodim 0423 Bengkulu Utara Gelar Dapur Masuk Sekolah

BACA JUGA:Seluruh Kepala Sekolah Dasar Bengkulu Utara Akan Mendapatkan Pelatihan Peningkatan Kompetensi

 

Disampaikan oleh Eko Kurnia Ningsih, pihaknya selaku Anggota DPR RI memiliki peran penting dalam penyampaian 4 Pilar untuk bangsa dan bernegara secara luas kepada setiap masyarakat.

“Empat pilar kebangsaan ini memiliki peran penting. Karena, jika salah satu pilar ini tidak kokoh atau rapuh dapat berakibat keruntuhan negara," ujar EKN.

BACA JUGA:Hasil Quick Coun MSCI, Calon Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata - Sumarno Raih Suara 94 Persen

BACA JUGA: Ratusan Orang Personel Polres Bengkulu Utara Digerakkan Untuk Kawal Pengamanan di TPS

 

Lanjut EKN menjelaskan, pilar- pilar negara ini harus memenuhi syarat. Bukan hanya harus kuat dan kokoh, akan tetapi harus juga sesuai dengan karakteristik negara itu sendiri.

“1. Pancasila, 2. UUD 1945, 3. NKRI, 4. Bhinneka Tunggal Ika. Adalah bagian dari 4 Pilar yang harus selalu dijaga," ucap EKN.

BACA JUGA:Sinergi dan Koordinasi, Kodim 0423 Bengkulu Utara Gelar Apel Siaga Pilkada 2024

BACA JUGA:Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu