Paripurna Sertijab Bupati dan Wabup Mukomuko Tanpa Sapuan dan Choirul Huda, Wasri dan Rahmadi Berbalas Do'a

 Paripurna Sertijab Bupati dan Wabup Mukomuko Tanpa Sapuan dan Choirul Huda, Wasri dan Rahmadi Berbalas Do'a

Paripurna Sertijab Bupati dan Wabup Mukomuko Tanpa Sapuan dan Choirul Huda, Wasri dan Rahmadi Berbalas Do'a-Seno-

Rahmadi juga mendoakan Sapuan dan Wasri bisa diberikan kesehatan. Sehingga kedepan tetap berkontribusi terhadap pembangunan daerah baik pikiran maupun tenaga. 

 

"Kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Sapuan dan Ibu Wasri tentunya. Dan kami ucapkan terimakasih kepada Pimpinan DPRD beserta anggota yang sudah menyelenggarakan rapat paripurna ini," kata Rahmadi. 

 

Meski tanpa kehadiran bupati lama dan baru, prosesi serah terima tetap berjalan sesuai agenda. Wasri dan Rahmadi AB menandatangani dokumen serah terima jabatan, disaksikan oleh pimpinan DPRD dan perwakilan Pemprov Bengkulu.

 

Untuk mengurangi ketegangan dalam sidang, Wisnu Hadi, salah satu pimpinan DPRD yang memimpin rapat, membuka acara dengan sebuah pantun.

 

"Acara ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga bentuk penghormatan atas transisi kepemimpinan daerah. Saya berharap suasana tetap kondusif dan penuh harapan untuk kepemimpinan yang lebih baik," ujar Wisnu Hadi.

 

Rapat paripurna ini juga dihadiri oleh berbagai elemen pemerintahan dan masyarakat, di antaranya:

1. Pejabat Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Mukomuko

2. Pejabat Eselon II dan Eselon III

3. Tokoh masyarakat

4. Ketua Tim Penggerak PKK (TP-PKK)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: