DPR RI Sudah Terima Surat Pemakzulan Gibran, Netizen Singgung Nama AHY

DPR RI Sudah Terima Surat Pemakzulan Gibran, Netizen Singgung Nama AHY

DPR RI Sudah Terima Surat Pemakzulan Gibran, Netizen Singgung Nama AHY-Ist-

 

RADAR BENGKULU, JAKARTA -- Forum purnawairawan telah mengirim surat usulan pemakzulan terhadap Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ke DPR RI.

Seperti dikutip dari laman disway.d, mereka berdalih usulan tersebut sesuai UUD 1945 amandemen II Pasal 7 A. Bunyinya: "Presiden dan/atau Wakil Presiden dapat diberhentikan dalam masa jabatannya oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) atas usul Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), baik apabila terbukti telah melakukan pelanggaran hukum berupa pengkhianatan terhadap negara, korupsi, penyuapan, tindak pidana berat lainnya, atau perbuatan tercela maupun apabila terbukti tidak lagi memenuhi syarat sebagai Presiden dan/atau Wakil Presiden".  

Surat usulan itupun telah diterima di DPR. Di kalangan DPR, surat usulan pemakzulan ditanggapi beragam. Ada yang yang menekankan agar menaati konstitusi, juga ada yang mengajak memberikan apresiasi atas usulan tersebut.

Netizen pun turut merespons perkembangan informasi adanya DPR telah menerima surat usulan pemakzulan Gibran Rakabuming Raka.

Komentar netizen juga terbelah, tak sedikit mendukung surat yang diusulkan forum purnawiran. Bahkan ada yang sudah mengaungkan nama pengganti Gibran apabila kelak tahapan pemakzulan terlaksana.

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Tegaskan Pentingnya Kolaborasi untuk Wujudkan Kesejahteraan Rakyat

AHY atau Agus Harimurti Yudhoyono yang saat ini menjabat Menteri Koordinator Infrastruktur, turut disinggung netizen.

Ada sejumlah netizen melihat sosok AHY layak dipertimbangkan untuk menjadi pengganti Gibran nantinya.

"Ahy memang pintar. Seharusnya dia yang jadi wakil presiden," komentar akun X @OppA6012XXXX

"Paling calon pengganti kalo dia lengser kalo gak AHY ya Puan," kata @justmiXXXX

Terkait usulan pemakzulan tersebut, AHY selaku Ketua Umum DPP Partai Demokrat enggan menanggapi.

Ditegaskannya, Demokrat sedang fokus membantu pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dalam merealisasikan programnya. "Saya belum lihat, saya belum baca secara khusus sehingga saya tidak ingin komentar terlalu jauh ke sana," kata AHY di Kantor DPP Partai Demokrat,

 Jakarta Pusat, Rabu 4 Juni 2025.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: