RBO >>> BENGKULU >> Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Bengkulu memperkuat SDM (Sumber Daya Manusia) Kepariwisataan Bengkulu. Menguatkan SDM yang memiliki standar pelayanan dan kompetitif itu dilakukan untuk mempersiapkan dan mengawali visit wonderful Bengkulu 2020.
"Kita siapkan kader-kader pariwisata di setiap stake holder kita yang berkaitan menunjang aktivitas kepariwisataan. Sektor pariwisata saat ini menjadi prioritas. Kita ingin Bengkulu ini ada pertumbuhan ekonomi baru, peningkatan kesejahteraan, pengurangan pengangguran melalui sektor pariwisata. Pariwisata adalah harapan baru bagi kita semua. Terlebih MEA sudah didepan mata," kata Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu, Yudi Satria, SE, M.Si melalui Kasi Industri Pariwisata, Firman SE saat membuka pelatihan SDM Kepariwisataan kemarin (31/8). Firman juga mengatakan, saat ini Dispar juga selalu bersinergi, terkait bagaimana membangun dan menyiapkan SDM pariwisata di Era Digital Tourism melalui GenPi. Bukan itu saja, Dispar juga tengah siapkan para pelaku industri pariwisata perhotelan, homestay, restauran dalam memperisapkan diri, SDM, layanan, fasilitas mereka dalam menyongsong dimulainya visit 2020 Wonderful Bengkulu. Sementara itu, ketersediaan Sumber Daya Manusia (SDM) kepariwisataan, terutama yang sudah mengantongi sertifikasi kompetensi di Provinsi Bengkulu masih sangat rendah dibandingkan Provinsi lain, khususnya di pulau Sumatera. Kasubbid Sertifikasi Kompetensi Deputi Pengembangan SDM Kementerian Pariwisata RI, Kemal Akbar disela-sela pelatihan SDM kepariwisataan, Jumat (31/8) mengatakan, dari data yang dimiliki hanya 250 orang yang telah bersertifikasi kompetensi di Bengkulu. “Dari data yang kita terima, SDM sebagai pelaku pariwisata di Bengkulu ini hanya 250 orang yang sudah bersertifikasi. Dimana 200 diantaranya merupakan pemilik perhotelan dan restoran, sisanya 50 orang lagi biro perjalanan. Tentu saja jumlah ini jauh lebih sedikit jika kita bandingkan dengan provinsi lain. Seperti Lampung yang memiliki SDM kepariwisataan diangka 400 orang yang sudah bersertifikasi kompetensi,” ungkap Kemal. Menurut Kemal, rendahnya SDM yang mengantongi sertifikasi kompetensi di Bengkulu kemungkinan disebabkan beberapa faktor. Salah satunya karena masih kurangnya kesadaran pelaku pariwisata untuk mendapatkan sertifikat kompeten yang dimaksud. “Padahal sertifikasi kompetensi itu sangat penting. Yakni untuk melindungi SDM kepariwisataan dari serbuan Tenaga Kerja Asing (TKA),” ujarnya. Apalagi, lanjut Kemal, pintu MEA tahun depan (2019) sudah mulai dibuka. Jadi Provinsi Bengkulu tidak bisa lagi menolak TKA, karena sudah tertuang dalam Peraturan Pemerintah. “Kalau nantinya SDM kepariwisataan lokal tidak bersertifikasi kompetensi, sedangkan TKA memiliki maka secara otomatis para TKA itu memiliki hak untuk bekerja di Bengkulu,” kata Kemal. Kemal melanjutkan, untuk mendapatkan sertifikasi kompetensi yang dimaksud, paparnya, dengan cara mendaftar ke Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) di Palembang, Lampung, ataupun daerah lain yang sudah memiliki LSP. “Kalau Bengkulu ini belum ada LSP, makanya kita mendorong agar Dinas Pariwisata bisa segera membentuknya, sehingga memberikan kemudahan bagi pelaku pariwisata,” harap Kemal. Sementara itu, Plh. Kadis Pariwisata Provinsi, Drs. H. Januar Jumalinsyah, MM yang hadir menutup pelatihan SDM Kepariwisataan menuturkan, dengan pelatihan ini nantinya dapat menumbuhkan niat SDM kepariwisataan untuk mendapatkan sertifikasi kompetensi. “Kita menilai sangat penting, mengingat saat ini kita menyongsong Wonderfull Bengkulu 2020. Dan salah satunya SDM kepariwisataan yang bersertifikasi kompetensi harus kita tingkatkan,” sampai Januar. Dijelaskan dia, apalagi Provinsi Bengkulu ini memiliki beberapa keunggulan dibidang pariwisata. Dan masing-masing kabupaten memiliki keunggulan masing-masing yang patut untuk dikembangkan dan dikelola dengan baik. “Kita memiliki keunggulan dibandingkan dengan provinsi lain. Tinggal lagi kita bersama-sama semua untuk saling mendukung upaya kita tersebut demi menyongsong Wonderful Bengkulu 2020,” singkat dia. (ae2/hcr)Dispar Perkuat SDM Kepariwisataan Bengkulu
Senin 03-09-2018,10:24 WIB
Editor : radar
Kategori :