Sudah 2 Dirut RSHD Mundur, Ada Apa?

Rabu 23-10-2019,20:33 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Kabar mengejutkan datang dari manajemen Rumah Sakit Harapan Doa (RSHD) Kota Bengkulu. Diketahui Direktur Utama (Dirut) RSHD bernama drg Azizah Arifati, mengundurkan diri. Padahal Dia baru dilantik 9 Juli 2019 lalu menggantikan dr Lista Cherlyviera.

Kejadian ini bukan kali pertama terjadi di manajemen RSHD. Sebelumnya dr Lista Cherlyviera juga mundur dari jabatan strategis itu.

      Terkait pengunduran itu, Kepala Dinas Kominfosan Kota Bengkulu, Medy Pebriansyah melalui sambungan WA menjelaskan bahwa drg Azizah Arifati bukan dicopot dari jabatannya. Melainkan mengundurkan diri dengan alasan kesibukan sebagai dokter spesialis.

"Ibu dokter itu bukan dicopot ya dari jabatannya ya, beliau itu mengajukan pengunduran diri ke Pak Walikota. Alasannya karena sulit membagi waktu, sebab disisi lain ibu itu berkegiatan sebagai dokter spesialis, beliau takut tak bisa fokus menata RSHD," terang Medy via sambungan WA.

      Lalu siapa penggantinya? Sejak kemarin telah beredar Surat Perintah Pelaksana Tugas yang diteken langsung Walikota Bengkulu, H. Helmi terhitung tanggal 22 Oktober kemarin.

Dalam surat tersebut, Walikota menunjuk dr. Meidi Farizin yang menjabat sebagai Kepala Seksi Pelayanan Medis dan Perawatan RSHD, sebagai Pelaksana Tugas Direktur Utama.  (lay).

Tags :
Kategori :

Terkait