RBO, MUKOMUKO - Komunitas Peduli Sungai Selagan dan Manjunto (KPS-SM) Kabupaten Mukomuko telah menanam ratusan pohon di sempandan Sungai Selagan di Kelurahan Pasar Mukomuko dan Koto Jaya Kota Mukomuko sejak resmi dideklarasikan beberapa bulan lalu.
"Setiap hari Minggu kita rutin melakukan kegiatan penanaman," ungkap Ketua KPS-SM, Robert kepada radarbengkuluonline.com, kemarin. Ia mengatakan, ratusan pohon yang ditanam itu mangrove jenis Lindur, Nipah dan pohon kelapa. Bibit tanaman itu didapat dari pemberian anggota kelompok dan masyarakat. "Total yang sudah kita tanam sudah lebih dari 150 batang. Ada pohon Lindur, Nipah dan Kelapa. Untuk Lindur dan Nipah kita bibit sendiri. Kalau kelapa bibitnya hasil sumbangan masyarakat," kata Robert. Minggu (27/10) kemarin, belasan anggota KPS-SM melakukan aksi penanaman pohon kelapa di sempandan Sungai Selagan Pantai Indah Mukomuko (PIM) Kelurahan Koto Jaya. Jurnalis memantau di lapangan sekitar pukul 12.00 WIB, belasan pohon kelapa sudah tertanam. "Hari ini memang aksi penanaman agak lambat. Karena tidak hanya menanam, tapi juga masang pagar, supaya aman dan bisa tumbuh. Aksi kami ini bukan sekadar menanam, tapi menanam, merawat demi keselamatan sungai," pungkas Robert. (sam)KPS-SM Tuntaskan Tanam Ratusan Pohon di Sempadan Sungai Selagan
Minggu 27-10-2019,20:14 WIB
Editor : radar
Kategori :