Ini Dia 5 Anggota BPD terpilih Desa Tepi Laut

Rabu 30-10-2019,20:48 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, ARGA MAKMUR - Desa Tepi Laut Kecamatan Air Napal BU menggelar pemilihan pengisian 5 anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Pemilihan berjalan aman, lancar, damai dan demokratis.

Data yang berhasil dihimpun RADAR BENGKULU Kuota Dusun I, 1 orang, Kuota Dusun, II 2 orang, Kuota Dusun, III 2 orang. Sebanyak 14 Kandidat calon anggota BPD Tepi Laut yang memperebutkan 5 anggota BPD yang dibutuhkan.

Ke 14 Kandidat calon anggota BPD Tepi Laut masing-masing perdusun meraih suara sah yakni : - Dusun I : 1. Pebi Oki W 4 suara, 2. Bella Monika 21 suara, 3. Indaryani 9 suara, 4. Iis Suwandi 19 suara, jumlah suara sah 53 suara, suara tidak sah 0. - Dusun II : 1. Febriyanti 12 suara, 2. Kidman Hairi 13 suara, 3. Mardaneli 10 suara, 4. Syakban Tori 9 suara, 5. Melli Haryanti 7 suara, 6. Ahmadi 12 suara, jumlah suara sah 63 suara, suara tidak sah 1 suara. - Dusun III : 1. Edi Zulkarnain 20 suara, 2. Penti Sodarmi 18 suara, 3. Peta Nurjana 6 suara, 4. Mastomi 19 suara, jumlah suara sah 63 suara, suara tidak sah 0.

Dari ke 14 Kandidat Calon Anggota BPD Tepi Laut yang berhasil menjadi 5 Anggota BPD yakni : - Dusun I : 1. Bella Monika 21 suara, - Dusun II : 1. Kidman Hairi 13 suara, 2. Febriyanti 12 sara, - Dusun III : 1. Edi Zulkarnain 20 suara, 2. Mastomi 19 suara.

Kades Tepi Laut Zakaria S.IP yang kerap disapa Jack kepada RADAR BENGKULU mengharapkan kepada anggota BPD Tepi Laut yang terpilih agar sama-sama bekerja sama membangun untuk kemajuan Desa Tepi Laut. “Saya ucapkan selamat buat anggota BPD Tepi Laut yang terpilih dan suapaya sama-sama bekerja sama membangun untuk kemajuan Desa Tepi Laut kedepannya dan buat yang belum terpilih agar bisa menerima dan tetap bekerja sama," singkat Jack. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait