51 Guru Honorer K2, Nikmati Gaji Pertama Januari 2020

Jumat 03-01-2020,21:07 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Sebanyak 51 guru, pengangkatan status honorer Kategori II (K2) oleh Pemerintah Kota (Pemkot) beberapa bulan yang lalu tepat dimomen Hari Guru Nasional (HGN) 2019 kemarin. Awal tahun 2020 ini, mereka sudah bisa menikmati gaji pertamanya sebesar Rp 1.500.000,- bersumber dari dana APBD Kota Bengkulu. "Gaji para guru K2 ini, untuk sementara bersumber dari APBD Kota, nantinya akan dialihkan ke Bantuan Operasional Sekolah (BOS)," ujar Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kota Bengkulu, Nopri Walihan, S.Pd, MM pada radarbengkuluonline.com, kemarin.

Diketahui, sebanyak 51 guru K2 ini, resmi diangkat statusnya oleh Pemkot, disinyalir, sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian menjadi guru hampir 15 tahun. Maka dari itu, pemerintah betul-betul ingin memperhatikan kesejahteraan para guru. "Dari ke 51 guru K2, bukan hanya guru saja, tapi ada juga tenaga pendidik," tuturnya.

Dijelaskan Nopri, saat ini mereka sedang menyelesaikan tahap administrasi kelengkapan berkas. Namun pihaknya memastikan, dalam waktu dekat akan selesai dengan tepat waktu. "Kalau berkas cepat selesai, pastinya di bulan Januari sudah menerima gaji pertama di tahun 2020," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait