Golkar Masih Tunggu Hasil Survei Cakada

Jumat 28-02-2020,22:12 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Roem Kono : Kepemimpinan Rohidin Sangat Baik

RBO, BENGKULU - Dalam pengusungan Pilkada serentak tahun 2020 ini, Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Golkar Roem Kono di Bengkulu mengharapkan, petahana Gubernur Rohidin Mersyah bisa melanjutkan kepemimpinan di Provinsi Bengkulu.

Mengingat tidak dipungkiri kepentingan Bengkulu sangat penting dari yang lainnya, sehingga diperlukan figur yang bisa mempercepat pembangunan dan terciptanya lapangan pekerjaan dalam wilayah Provinsi Bengkulu ini.

“Kita nilai kepemimpinan Gubernur Rohidin selaku kader partai sudah sangat baik dan figur seperti beliau (Rohidin,red) memang dibutuhkan dalam membangun daerah. Untuk itu kita mendukung dilanjutkan lagi,” ungkap Roem Kono disela-sela Musda ke X Partai Golkar Provinsi Bengkulu.

Selain itu ditegaskan Roem Kono, dalam pengusungan Pilkada serentak tahun ini, Partai Golkar juga tanpa mahar politik, kecuali penyediaan biaya administrasi, pembayaran kampanye dan saksi yang wajib dibiayai oleh para calon saat hari H pemilihan nanti. “Biaya adiministrasi tidak dipenuhi, berarti tidak masuk dalam syarat Golkar,” terangnya, Jumat, (28/2).

Lebih lanjut ditambahkan Roem Kono, meski secara tidak langsung peluang besar incumband Rohidin Mersyah akan mendapatkan mandat partai dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bengkulu, namun tetap harus melalui mekanisme dan prosedur yang berlaku di partai. Seperti, melihat hasil survei. “Tim penjaringan pusat saat ini masih bekerja dan kita tunggu keputusan akhirnya. Mengingat dalam Pilkada ini, Partai Golkar juga menargetkan menang 100 persen di seluruh Indonesia, termasuk untuk setiap calon yang diusung Golkar di Provinsi Bengkulu,” tutupnya.(idn)

Tags :
Kategori :

Terkait