AMPI Diminta Ikut Berperan Dalam Membangun Daerah

Jumat 28-02-2020,22:27 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU - Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) diminta untuk bisa menginspirasi pemuda, khususnya di Provinsi Bengkulu agar berperan dalam membangun daerah. Ini disampaikan Ketua Umum DPP AMPI, Dito Ariotedjo usai melantik pengurus DPD AMPI Provinsi Bengkulu periode 2020-2025, Kamis (27/2) malam. "Sebelumnya saya ucapkan selamat kepada suadara Yudi Harzan yang terpilih secara aklamasi dalam Musda sebagai Ketua DPD AMPI Provinsi Bengkulu. Karena beliau ini masih terbilang muda, jadi saya yakin jika beliau bisa menggerakkan pemuda Bengkulu untuk berperan dalam membangun daerah," ungkap Dito. Ia mengharapkan, AMPI Bengkulu di bawah kepemimpinan Beliau (Yudi, red), harus bisa merangkul anak-anak muda Bengkulu, agar berperan dalam membangun daerah. "Peran itu jangan terframe dalam sisi politik saja, tapi juga dari sisi ekonomi yang disesuaikan dengan keahlian dan profesi masing-masing. Terlebih di era seperti sekarang ini, pemuda harus siap bersaing," tegasnya.

 Sementara Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah menyampaikan, AMPI sebagai wadah generasi muda, harus bisa mengedepankan bagaimana peran pemuda. "Tentu saja tidak fokus hanya dengan berorganisasi, tapi bagaimana bisa berinovasi sehingga turut berkarya bagi daerah," kata Rohidin.

Menurutnya, dalam berkarya pun tidak hanya untuk diri sendiri, dalam artian harus juga bisa menjadi inspirasi bagi kalangan-kalangan pemuda lainnya agar turut berkarya. "Kita dari Pemerintahan siap memberikan dorongan. Misal dari segi pelatihan, agar pemuda Bengkulu memiliki kompetensi untuk menghadapi era milenial 4.0," ujarnya. Terpisah, Ketua DPD AMPI Provinsi, Yudi Harzan menegaskan, siap menindaklanjuti saran dan masukkan, baik itu dari Ketum DPP AMPI ataupun Pak Gubernur. "Tentu saja kitapun memiliki target agar pemuda Bengkulu kedepannya dapat bangkit dan lebih giat, agar bisa berperan dalam membangun daerah," singkat Yudi.(Idn)

Tags :
Kategori :

Terkait