Kepahiang Kembangkan Padi Varietas Unggul

Jumat 13-03-2020,08:55 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, KEPAHIANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkan) Kepahiang bersama PT Shandong Agro Perkasa, Bank BRI, Perum Bulog, Asuransi Jasindo mensosialisasikan pengembangan Varietes Padi Unggul di Kabupaten Kepahiang. Hadir dalam kegiatan sosialisasi tersebut, Kepala Bulog Bengkulu, Pimpinan Bank BRI, Pimpinan PT. Shandong Agro Perkasa, Kepala Asuransi Jasindo, Pimpinan Bulog Rejang Lebong, Kepala OPD jajaran Pemkan Kepahiang, Kapolsek Kabawetan, Camat dan Kades.

Dalam sambutannya, Bupati Kepahiang, Dr. Ir Hidayattullah Sjahid, MM, IPU mengatakan, program kerja sama ini sangat bagus. Sebab, pangan menjadi komponen sangat penting dalam kehidupan. "Kita mempunyai komsumsi beras terbesar didunia, betapa besar kebutuhan kita setiap tahun . Program kerja sama ini juga didukung sebagai penyalur KUR, Bank BRI dan Bulog. Peran Bulog menjamin produksi dari program ini . Jika gagal panen ada jaminan dari Asuransi Jasindo. Program ini pengembangan pangan bersama PT Shandong Agro Perkasa dengan Pemerintah Kabupaten Kepahiang," sampainya.

Ia berharap semoga program ini penuh dukungan dan keseriusan dari setiap Kelompok Tani (Poktan) yang ada di Kabupaten Kepahiang. Tenaga bimbingan penyuluh dari pertanian diharapkan bisa mensosialisasikan program kerjasama ini. "Program ini dapat diluncurkan karena dana KUR sudah tersedia di Bank BRI. Tujuan dari kerjasama ini meningkatkan produksi pangan kita terutama beras, dan Pemanfaatan dana KUR lainnya," demikian Bupati.(ide)

Tags :
Kategori :

Terkait