Wartawan Rentan Terjangkit Covid-19

Minggu 07-06-2020,20:17 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO  >>> BENGKULU >>> Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bengkulu, Susilawaty, S.Sos, SKM, M.Kes mengatakan, dimasa pandemi Covid-19, profesi wartawan/jurnalis sebenarnya memang sangat rentan dengan terjangkitnya Covid-19. Maka dari itu, dia mengajak para wartawan supaya rajin mencuci tangan.

" Mereka inikan menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi pada masyarakat melalui media cetak, elektronik ataupun online. Dari hasil data maupun fakta temuan di lapangan yang mereka alami, bertemu dengan narasumber untuk melakukan wawancara dan lain-lain, khususnya memberitakan perkembangan kasus Covid-19 di Bengkulu," ujar Susilawaty pada RADAR BENGKULU kemarin.

Maka dari itu, para wartawan harus rajin mencuci tangan dengan sabun, ataupun menggunakan hand sanitizer. Takutnya, jika tidak dilakukan, bukan tidak mungkin hal yang tidak diinginkan terjadi, terjangkit Covid-19. Dicontohkannya, usai melakukan peliputan, jika menemukan tempat cuci tangan, harus mencuci tangan. Ini supaya dalam keadaan steril terus. "Jadi, kalau sudah mencuci tangan, apa yang ingin dilakukan silakan saja. Karena, tangan dalam keadaan steril. Jangan sesekali, belum cuci tangan mengusap bagian muka. Nanti bakteri atau virus akan mudah masuk," terangnya.

Selain itu, Susilawaty juga mewajibkan para wartawan di tas mereka masing-masing, membawa hand sanitizer. Menurutnya, hand sanitizer juga praktis bisa dibawa kemana saja. Namun, masih banyak wartawan yang belum paham cara memakai hand sanitizer yang baik dan benar. "Biasanya wartawan kan di dalam tasnya, ada power bank, buku saku, pena dan lainnya. Kini ada tambahan, membawa hand sanitizer. Sudah melakukan aktifitas apapun, pakai hand sanitizer terlebih dahulu. Ini juga membantu mereka, supaya tetap aman dalam melakukan pekerjaan," tuturnya.

Disampaikan lebih lanjut oleh Susilawaty, pakaian yang mereka kenakan saat peliputan di lapangan, sebaiknya langsung direndam dan cuci di rumah. Kalaupun malas mencucinya, pakaian tadi bisa dijemur diterik matahari selama 2 jam, supaya dapat membunuh bakteri atau kuman yang menempel dipakaian tersebut. "Memang mencari berita menjadi prioritas utama. Namun, harus sadar betul, sayangi diri itu lebih penting. Apalagi ditengah pandemi Covid-19," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait