KPU Mulai Sosialisasi Tahapan Pilkada

Rabu 17-06-2020,21:09 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, KEPAHIANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepahiang mulai sosialisasi tahapan Pilkada serentak 2020. Pada Rabu,(17/6) KPU Kepahiang memulai tahapan dengan Rapat Koordinasi (Rakor) PKPU Nomor 5 tentang tahapan Pilkada tahun 2020, bersama Formkopimda Kabupaten Kepahiang.

Komisioner KPU Kepahiang, Supran Efendi, M.Pd mengatakan sebelum melakukan tahapan verifikasi faktual berkas calon perseorangan Bupati dan wakil bupati Kepahiang. "Tadi kita mulai Rakor bersama FKUB, tokoh agama, tokoh masyarakat, Bawaslu, Polres Kepahiang, Dukcapil sebelum tahapan Pilkada dimulai," terang Supran.

Ditambahkan Supran, dengan adanya Rakor ini pihaknya berharap seluruh elemen masyarakat berpartisipasi dalam menyukseskan Pilkada serentak di tengah Pandemi tahun 2020 ini. "Tahapan Pilkada di Kepahiang tahun 2020 ini sangat padat. Karena ada pencoklitan data dan verifikasi faktual berkas dukungan calon perseorangan. Untuk coklit data dilakukan dengan pemuktahiran data pemilih," demikian Supran.(ide)

Tags :
Kategori :

Terkait