Sujono: PKS Final Usung Rohidin Cagub

Selasa 18-08-2020,20:44 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, BENGKULU – Kalau tidak ada halangan, dalam minggu ini, petahana Calon Gubernur (Cagub) Dr H. Rohidin Mersyah mengajak PKS bersama dengan Golkar membahas calon pasangan untuk maju dalam Pilgub tahun 2020. Hal ini seperti disampaikan oleh Ketua DPW PKS Provinsi Bengkulu, H. Sujono, SP, M.Si.

“Pak Rohidin sudah mengatakan, dalam minggu ini setelah 17 Agustus, kita diajak bertemu untuk melakukan pembahasan soal Cawagub. Siapa saja yang ikut diajak dalam pembahasan nanti, selain PKS dan Golkar, saya juga tidak tahu,” kata Sujono saat dihubungi, Selasa (18/8).

Sebelumnya dijelaskan oleh Ketua DPW PKS Provinsi Bengkulu tersebut, kalau ada kabar atau isu yang mengatakan PKS memberi deadline kepada Pak Rohidin hingga tanggal 25 Agustus, kemudian PKS kemungkinan akan mengalihkan dukungan jika Rohidin tidak memenuhi syarat untuk parpol pengusung, Sujono membantah isu tersebut.

“Tidak benar itu. Kita tidak pernah memberi deadline kepada Pak Rohidin. Sebab PKS itu jelas dan sudah final. Sejak awal tiga kursi milik PKS di DPRD Provinsi akan mengusung Cagub Pak Rohidin, terlepas siapapun calon wakilnya nanti. PKS tetap ke Rohidin,” jelasnya.

Kalaupun PKS akan mengalihkan dukungan kepada kandidat bakal Cagub lainnya, hal itu terang Sujono bisa terjadi jika ternyata pada detik-detik terakhir Rohidin batal maju Pilgub. “Kita dari DPP juga tinggal menunggu siapa yang akan menjadi pasangan Pak Rohidin. Setelah itu PKS akan mengeluarkan B1 KWK nya untuk syarat pendaftaran Paslon ke KPU. Kalaupun nanti ternyata Pak Rohidin tidak mempunyai calon wakil yang dia inginkan, maka kami dari PKS tentu mempunyai kader-kader terbaik PKS yang siap dan layak untuk jadi pendamping beliau. Dan dalam penetapan pasangan ini, kita tentu nanti akan ada pemetaan serta penilaian terkait potensi untuk menang, dimana dalam pembahasan tersebut PKS tentu wajib ikut serta dilibatkan,” kata Sujono.

Sementara itu, sumber valid jurnalis media ini dari internal DPP Partai Golkar menyebutkan jika Golkar segaris lurus bersama pak Rohidin. "Golkar itu segaris lurus bersama pak Rohidin, persoalan ada manuver-manuver lain, itulah namanya politik, tapi yang jelas golkar tetap pada komitmen yang sudah terbangun selama ini," kata dia.

Dikatakan dia, In Sya Allah, Minggu depan akan ada kejutan-kejutan terkait dengan pencalonan pak Rohidin. "In Sya Allah, Minggu depan ya," singkatnya. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait