Sekolah Siap Sukseskan AKM UBKD

Rabu 07-10-2020,19:36 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Idiarman : Seluruh Sekolah Sedang Mempersiapkan Sarana Prasana Penunjang Lainnya

RBO >>> BENGKULU >>>  Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Kota Bengkulu, Idiarman, M.Pd mengatakan, terkait digantinya Ujian Nasional (UN) dengan Asesmen Kompetensi Minimun (AKM) moda Ujian Berbasis Komputer Dalam Jaringan (UBKD) tahun 2021 mendatang, Kota Bengkulu sudah siap. Namun, diharapkan seluruh sekolah, khusus jenjang SMP mempersiapkan sarana prasarana penunjang secara matang.

"Sifatnya kita sedang bersiap menghadapi AKM UBKD ditahun depan. Agar kiranya setiap sekolah mempersiapkan diri, supaya dapat memastikan jangan sampai AKM ini terhambat. Selain itu, harus sosialisasi pada dewan guru, siswa dan semua warga sekolah, bahwa tahun depan akan dilaksanakan AKM penganti UN," ujar Idiarman kepada radarbengkuluonline.com tadi siang.

Dijelaskannya, UN dengan AKM UBKD sebenarnya tidak jauh berbeda dari segi penerapan ujiannya. Jadi, siswa tidak perlu takut ataupun khawatir. Sebab, pelaksanaan ujiannya hampir sama. "Untuk sosialisasi AKM sementara waktu, memang informasi umum sudah diberikan dari pihak Dikbud Kota. Tapi secara detailnya menunggu instruksi lebih lanjut nantinya seperti apa," jelasnya.

Untuk itu, di akhir tahun 2020 ini seluruh sekolah khususnya jenjang SMP, sedang mempersiapkan fisik maupun mental. Memang dari nama UN dan AKM pasti berbeda. Namun perbedaannya, dari sisi materi itu semuanya tidak jauh berbeda. Hanya saja, yang diukur berdasarkan kurikulumnya. "Yang jelas AKM ini tidak akan mempersulit siswa. Kalau AKM kan tidak ada digunakan untuk berapa Nilai Ebtanas Murni (NEM) siswa. Beda dengan UN. Jadi, biasanya siswa sedikit takut, grogi untuk mengerjakan soal UN," tutupnya. (ach)

Tags :
Kategori :

Terkait