RBO >>> BENGKULU >>> Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 4 Kota Bengkulu, menggelar workshop penyusunan program budaya kerja, bagi pendidik, tenaga pendidik dan peserta didik dengan melibatkan Industri dan Dunia Kerja (IDUKA), bertempat di Lab Komputer SMKN 4 Kota Bengkulu tadi siang. Dalam kegiatan workshop tersebut, dibuka secara resmi oleh Kabid Pembina SMK, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Provinsi Bengkulu, Drs. H. Buslan, M.Pd, M.Si, turut dihadiri juga Pengawas SMKN 4, H. Herni, MA, Ketua Komite Sekolah, H. Khairul Bahrun, MM, Perwakilan dari Industri PT. Yamaha, M. Agus, Ketua PT Jago Multi Dimensi, Wawan Oktarino, dan para peserta yang hadir dalam workshop tersebut. "Kegiatan hari ini (rabu-red), workshop penyusunan program budaya kerja. Budaya kerja tersebut terdiri tentang penyusunan tim kerja, kedisiplinan, ketarunaan, kerohanian, bakat minat dan karakter kerja. Pametari yang dihadirkan, dari perusahaan PT Jago Multi Dimensi, PT. Yamaha. Mereka ini akan membahasa seputar karakter kerja industri, kalau yang Yamaha akan membahas karakter kerja diperusahaan mereka. Sedangkan PT Jago Multi Dimensi, karakter kerja yang dicari seperti apa nantinya, dan saya sendiri sebagai instruktur Nasional," ujar Kepala SMKN 4, Dr. Paidi, M.TPd kepada radarbengkuluonline.com tadi siang. Untuk peserta yang hadir dalam workshop tersebut sebanyak 24 orang, terdiri dari dewan guru, OSIS, perwakilan siswa dari program keahlian, semua jurusan Otomotif, Pelayaran dan Rekayasa Perangkat Lunak. " Tindaklanjut dari workshop yang kami gelar ini, para peserta akan dilatih membuat format, draf panduan kerja. Harapannya, disemester depan sudah dapat diimplementasikan, walaupun sebagaian sudah kami terapkan di sekolah, hanya saja, draf penyusunan ketentuannya belum kami buat dalam bentuk tulisan. Dalam kegiatan ini diharapkan formatnya nanti secara tertulis, untuk panduan tersebut," terangnya. Sementara itu, Kabid Pembina SMK Dikbud Provinsi, Drs. Buslan, M.Pd, M.Si sangat mengapresiasi kegiatan workshop tersebut. Untuk itu, dia berpesan kepada para peserta ikuti workshop dengan sebaik mungkin, dan ambil ilmu dari pemateri yang diberikan. "Harapan kami, memang inginnya tamatan SMK memang ditempah untuk siap bekerja didunia industri. Sebab, skill mereka ini sudah dilatih dan dibina selama 3 tahun di SMK. Tentunya, pengalaman dalam bekerja nantinya akan sangat berharga. Apalagi, sudah banyak tamatan SMK yang bekerja di perusahaan industri ternama di Bengkulu," tutupnya. Foto Amek/RBI (ach)
Dilatih Siap Bekerja, SMKN 4 Kota Bengkulu Gelar Workshop Budaya Kerja
Rabu 16-12-2020,18:46 WIB
Editor : radar
Kategori :