RBO >>> AIR DIKIT >>> Pemerintah Kecamatan Air Dikit bersama Badan Perencanaan, Penelitian dan Pembangunan Daerah (Bapelitbangda) Kabupaten Mukomuko menggelar Musrenbangcam tahun anggaran 2022 di aula kantor Desa Air Kasai pada Selasa,(9/2) kemarin. Dalam kegiatan tersebut, masing-masing desa menyampaikan usulan pembangunan ranah kabupaten yang ada di desa. Adapun usulan yang disampaikan diantaranya, peningkatan jembatan gantung, pembangunan pelapis tebing, peningkatan Jalan Usaha Tani (JUT), peningkatan jalan penghubung desa, dan peningkatan jalan lingkungan. Camat Air Dikit, Syafriadi, SH dalam sambutannya mengatakan, Musyawarah Rencana Pembangunan Kecamatan (Musrenbangcam), tahun anggaran 2022 ini dilaksanakan secara virtual. Tentu kegiatan ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Namun, kegiatan ini tidak mengurangi makna kegiatan Musrenbangcam. "Semua usulan yang disampaikan dalam Musrenbangcam ini, mari bersama kita kawal ke tingkat kabupaten. Sehingga usulan yang disampaikan masing-masing desa ini bisa diakomodir atau bisa direalisasikan tahun 2022 mendatang," sampai Syafriadi. Sambungnya, usulan pembangunan yang disampaikan ini ada yang bersifat melalui proposal, ada yang tidak. Jika ada usulan yang dimintai proposal, desa harus mempersiapkannya, dan langsung menyampaikan ke instansi terkait. Dalam Musrenbangcam tahun 2021 lalu, mungkin masih banyak usulan pembangunan yang belum bisa direalisasikan, melalui Musrenbangcam tahun 2022 usulan tersebut kembali diusulkan sehingga bisa direalisasi. "Harapan kita semua usulan yang disampaikan ini bisa direalisasikan," imbuhnya. Dalam kegiatan Musrenbangcam tersebut, hadir Kapolsek Mukomuko Utara, Danramil Mukomuko Utara, Camat Air Dikit, Kades se Kecamatan Air Dikit. Kemudian melalui meeting zoom hadir juga Kabag Perencanaan Bapelitbang, Kabag Pembangunan Setdakab Mukomuko, Kabid Bina Marga, perwakilan Dinas Perkim, perwakilan dari Dinas Pariwisata dan Olahraga, dan perwakilan dari Dinas Kesehatan.(ide)
Camat Air Dikit Minta Desa Kawal Usulan Pembangunan
Selasa 09-02-2021,19:53 WIB
Editor : radar
Kategori :