Desa Urai Tetapkan 119 KPM BLT DD

Senin 08-03-2021,20:37 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO, ARGA MAKMUR - Desa Urai Kecamatan Ketahun telah tetapkan 119 keluarga penerima manfaat BLT DD dan data tersebut masih tetap sama dengan data yang ada pada tahun sebelum nya. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi KPM yang tak tercover oleh bantuan BST pos nanti nya.

Kepala Desa Urai Nodi Haryanda mengatakan, apa bila nanti nya KPM yang mendapat bantuan sosial BST pos dan terdata sebagai penerima BLT DD,maka dana nya akan menjadi silpa. "Kita masih gunakan data lama,untuk antisipasi apabila data tidak tercover oleh bantuan sosial BST pos. Nanti apabila ada yang mendapat bantuan BST pos dan terdata sebagai penerima BLT DD,maka dana nya kita silfa kan," ujar Kades.

Lanjutnya saat disinggung terkait pembangunan fisik bangunan yang bersumber dari dana desa, kades mengatakan, masyarakat Desa Urai masih membutuhkan sumber air bersih (sumur bor). Itu dikarenakan masyarakat Desa Urai hingga saat ini masih banyak memanfaatkan aliran sungai dalam keseharian. Kemungkinan hal itu dianggap tak sehat. Selain itu, Pemdes juga akan membangun pagar lapangan voli di dusun II.

"Kita masih akan membangun sumber air bersih yang masih kurang pembangunan nya di tahun lalu. Mengingat kebiasaan masyarakat yang menggunakan aliran sungai dianggap kurang sehat. Makanya dengan adanya sumber air bersih (sumur bor), di harapkan bisa dimanfaatkan masyarakat untuk keseharian. Selain itu, pembangunan pagar lapangan voli juga masuk dalam prioritas ADD/DD TA 2021 ini," singkat Kades. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait