RBO, ARGA MAKMUR - Pemdes Pematang Balam kecamatan Hulu Palik telah menjalankan semua tugasnya selaku pemerintah desa. Amanat yang dibebankan kepada pemerintah, semua aturan yang ditetapkan di APBDes tahap satu tahun anggaran 2021 pada saat ini yakni penyemprotan disinfektan keseluruhan pasilitas umum, pembagian masker kerumah warga dan di Masjid dan telah melaksanakan rapat pra pelaksana titik nol tanda mengawali pembangunan di desa. Pemdes juga sudah menyalurkan BLT bulan pertama kepada 109 KPM yang berhak menerimanya, penyaluran BLT tersebut memenuhi protokol kesehatan dengan baik, beberapa hari sebelumnya pemerintah Desa Pematang Balam juga telah selesai melakukan rapat pra pelaksana pengerjaan infrastruktur di desanya yakni pembangunan jembatan beton dengan volume 4 x 7 meter atas usulan dari warga dapat terpenuhi dan warga juga yang mengerjakan pembangunan tersebut. PLT Camat Hulu Palik Zainal, S. Ip menginspirasi atas kinerja Pemdes dan perangkat desa Pematang Balam dengan kompak bekerja sama demi membangun desanya untuk lebih baik. "Saya berpesan agar pembangunannya di teliti dan dikerjakan sesuai dengan aturan RAB yang ada agar lebih tahan jangka lama," kata camat. (bri)
Tahap I Pematang Balam Mulai Membangun
Minggu 09-05-2021,18:20 WIB
Editor : radar
Kategori :