RBO, BENGKULU - Jajaran TNI AD Bengkulu, Korem 041/Gamas melalui Kodim 0407/Kota Bengkulu kembali melaksanakan penyuntikan vaksinasi massal bagi ribuan masyarakat dan keluarga besar TNI tadi pagi. "Hari ini, kita kembali melaksanakan program penyuntikan vaksinasi massal. Masyarakat terlihat sangat antusias ikut. Sebab itu, berulang kali kita sampaikan kepada seluruh peserta vaksin untuk tetap patuhi Prokes. Jangan sampai berkerumun. Bagi yang belum terlayani hari ini (Sabtu-red), kita masih akan memberi kesempatan vaksin pada hari ketiga. Yaitu hari Senin nanti. Total, kita ada sebanyak 6000 dosis vaksin jenis sinovac yang akan didistribusikan oleh jajaran TNI yang tersebar untuk 10 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu," ungkap Komandan Kodim 0407/Kota Bengkulu, Kolonel Inf. Uchi Cambayong S.Ip kepada radarbengkuluonline.com Sabtu (10/7). Dijelaskan oleh Dandim Kota Bengkulu itu, mereka melalui RS DKT telah menjadwalkan vaksinasi massal selama tiga hari sejak Jumat hingga Senin tanggal 12 Juli. "Kita melayani vaksin untuk masyarakat umum juga. Selama tiga hari kerja pelaksanaan vaksin. Jumat, Sabtu dan Minggu kita istirahat. Karena, tenaga vaksinator kita terbatas. Sehingga program ini harus kita lakukan secara bertahap. Atas partisipasi masyarakat yang cukup tinggi merespon vaksin massal gratis di RS DKT ini, kami ucapkan terima kasih. Kemudian bagi yang belum, segeralah untuk vaksin guna meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh atau kalau istilahnya Herb Immunity." Selain itu, Dandim juga mengingatkan bahwa meskipun sudah divaksin, tapi tidak menutup kemungkinan masih bisa terpapar Covid-19. "Sebab itu, pentingnya selalu kita menerapkan Prokes. Kita targetkan hari ini 580 dosis dan sebelumnya juga sudah kita sebar ke beberapa puskesmas. Target keseluruhan 6000 dosis itu sukses kita distribusikan di seluruh kabupaten/kota. Kita layani vaksin masyarakat umum usia 18 tahun ke atas. Harapan kita di Kota Bengkulu minimal 70 persen warga masyarakat Kota mendapatkan vaksin," pungkas Dandim 0407/Kota Bengkulu itu. (idn)
Laksanakan Vaksin, Dandim 0407/Kota Bengkulu Ajak Tetap Patuhi Prokes
Sabtu 10-07-2021,13:00 WIB
Editor : radar
Kategori :