Relokasi Pedagang, Disperindag Seluma Siapkan 25 Lapak dan Rest Area

Senin 19-07-2021,19:33 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO >>>  SELUMA >>> Disperindagkop dan UKM Seluma memastikan hingga tanggal 10 November para pedagang kuliner di pinggir ruas jalan Merdeka Tais sudah direlokasi.  Pihaknya telah menyediakan rencana lokasi baru di ruas jalan dua jalur di Kelurahan Talang Saling, Kecamatan Seluma. " Soalnya, tanggal 10 November itu, di lokasi pedagang kuliner saat ini akan dijadikan tempat upacara hari pahlawan," kata Kabid Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Koperasi dan UKM Seluma , Bainal Amin ST saat meninjau rencana lahan relokasi pedagang, Selasa (19/7) saat ditemui radarbengkuluonline.com. Pihaknya memastikan, sebelum tanggal 10 November, bangunan lapak kuliner di lokasi yang baru dan dianggarkan dari APBD senilai lebih kurang Rp 300 juta itu sudah tuntas. " Kita kejar, mudah-mudahan tuntas. Karena sementara kita prioritaskan bangunan. Ada sebanyak 25 lapak pedagang yang akan dibangun. Nantinya, di sekitar area kuliner, juga akan dibangun rest area .'' (0ne)
Tags :
Kategori :

Terkait

Terpopuler

Terkini