Kegiatan Fisik Tiga Desa Belum Monev

Minggu 25-07-2021,20:04 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

  RBO >>>  PONDOK SUGUH >>>  Pemerintah Kecamataan Pondok Suguh, Kabupaten Mukomuko terus mengimbau dan memberikan pembinaan kepada desa yang belum menyelesaikan kegiatan penggunaan Dana Desa (DD) tahap I Tahun Anggaran (TA) 2021. Sebab, sejauh ini masih ada 3 desa di wilayah Kecamatan Pondok Suguh (Ponsu) belum Monitoring dan Evaluasi (Monev) realisasi DD 40 persen tahap I. Yaitu, Desa Tunggang, Desa Karya Mulya dan Desa Pondok Kandang. Camat Pondok Suguh, Abdul Hadi, S.Sos saat dikonfirmasi radarbengkuluonline.com   membenarkan bahwa sejauh ini masih ada tiga desa yang belum selesai Monev realisasi DD tahap I. Karena, jadwal Monev tiga desa itu disesuaikan dengan rekomendasi. Sebelum kegiatan Monev, pihaknya dari kecamatan berharap masing-masing desa sudah merealisasikan anggaran tahap I sebesar 40 persen. "Sesuai dengan rekomendasi kita, memang masih ada tiga desa yang belum Monev tahap I." Sementara desa yang sudah Monev tahap I yaitu, Desa Pondok Suguh, Desa Air Berau, Desa Teluk Bakung, Desa Air Bikuk, Desa Air Hitam, Desa Bumi Mekar Jaya, Desa Lubuk Bento, Desa Sinar Laut dan Desa Karya Mulya. Sesuai dengan hasil Monev tim dari kecamatan masing-masing realisasi anggaran tahap I sudah cukup baik. Dan masing-masing desa sudah direkomendasikan untuk pengajuan tahap II. "Dari 11 desa 8 desa sudah Monev. Namun semua desa di wilayah Pondok Suguh direkomendasikan untuk menyampaikan pengajuan pencairan tahap II." (ide)

Tags :
Kategori :

Terkait