Di 303 Tahun, Helmi – Dedy Bawa Perubahan, Kota Bengkulu Makin Camkoha

Kamis 17-03-2022,08:07 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

radarbengkuluonline.com, BENGKULU - Tak terasa, Kota Bengkulu sudah berusia tepat 303 tahun pada 17 Maret 2022. Berbagai peristiwa sejarah tak luput menjadi saksi bisu berdirinya dan berkembangnya Kota Bengkulu dari tahun ke tahun.

Para tokoh pun silih berganti menjadi pemimpin (Walikota-Wawali) Kota Bengkulu sejak hadirnya dunia demokrasi. Para pemimpin terpilih berjanji dan bertekad memajukan Kota Bengkulu dari berbagai aspek. Mulai dari pendidikan, infrastruktur, dan terpenting ialah kesejahteraan masyarakat.

Bisa dilihat, dari tahun ke tahun Kota Bengkulu tercinta ini terus mengalami kemajuan yang signifikan. Berbagai infrastruktur megah banyak berdiri, fasilitas makin lengkap, kota kian indah dan pastinya masyarakat kian sejahtera.

Dan diusia 303 ini, Kota Bengkulu kian menunjukkan eksistensinya di bawah kepemimpinan Walikota Bengkulu Helmi Hasan dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi. Berbagai perubahan dilakukan agar Kota Bengkulu semakin maju dan tak tertinggal dengan kota-kota lain di Indonesia.

Adanya Rumah Sakit Umum Daerah Harapan dan Doa 

Dahulunya Kota Bengkulu ini tak memiliki rumah sakit. Masyarakat pun berharap dan bermimpi dapat memiliki rumah sakit sendiri seperti yang ada di kota-kota besar.

Helmi-Dedy pun langsung memutar otak untuk mewujudkan keinginan rakyatnya. Tanpa pikir panjang, Helmi dan Dedy merelakan bangunan Kantor Walikota di Simpang Lima dijadikan sebuah rumah sakit. Mungkin ini keputusan berat, tapi bagi mereka masyarakat adalah raja, dan semua keinginan masyarakat akan berusaha mereka penuhi. Karena, itulah yang menggambarkan sosok seorang pemimpin dengan mementingkan kebahagiaan dan kesejahteraan rakyatnya.

Tahun demi tahun telah dilewati, akhirnya rumah sakit dambaan masyarakat telah usai dan dinamai Rumah Sakit Harapan dan Doa. Rumah sakit ini dilengkapi dengan fasilitas kesehatan yang memadai dan mengutamakan kenyamanan bagi para pasien. Baik itu pelayanan atau hal lainnya. Bahkan direkturnya pun diambil dari sosok yang berpengalaman dalam hal ini. Karena, Helmi - Dedy tak pernah main-main dengan apa yang telah diputuskannya.(rls/ae3)

Tags :
Kategori :

Terkait