Gusnan Mulyadi: BUMN,BUMD Bantulah Program Pemerintah

Minggu 14-08-2022,22:24 WIB
Reporter : Fahmi
Editor : Yar Azza

 

 

 

MANNA, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Baznas Bengkulu Selatan sudah menyalurkan bantuan kepada 420 siswa -siswi. Untuk itu Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi,SE.MM berharap pengusaha, baik itu BUMN,BUMD untuk membantu program Pemerintah melalui menyalurkan zakatnya di Baznas Bengkulu Selatan,bukan hanya ASN saja yang mempunyai kontribusi besar.

BACA JUGA:Manajer PT SAP: Kami Sudah Perbaiki Temuan Dinas LH Mukomuko

"Apalagi banyak perusahaan yang mencari uang disini,(Bengkulu Selatan) berikan zakat karyawannya melalui Baznas agar melakukan kegiatan sosial membantu masyarakat, baik itu dibidang,ekonomi,pendidikan dan sosial sehingga kesejahteraan masyarakat bisa kita tingkatkan,serta berangsur mengentaskan kemiskinan,"papar Gusnan Mulyadi kepada RADARBENGKULU.DISWAY.ID  Minggu (114/08).

BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (32)

Untuk kegiatan sosial yang dilakukan oleh Pemerintah tidaklah mungkin bisa mengkaver seluruh lapisan. Diharapkan semua lini mampu bergotong royong. Karena, dengan gotong royong,beban yang beratpun mudah - mudahan bisa diselesaikan dengan baik.

BACA JUGA:36 Paskibra Seluma Dikukuhkan Wabup Seluma

Untuk zakat sebenarnya sudah menjadi kewajiban bagi umat Islam,tetapi dengan adanya Baznas pihaknya berharap dengan zakat yang dibayarkan melalui Baznas ini,mampu mengkoordinir ataupun menyalurkan bantuan tersebut kepada masyarakat yang membutuhkan,bukan berarti yang lain tidak bisa.

 

"Bagi perusahaan yang tidak mau menyalurkan zakatnya memang tidak ada sanksinya,tetapi kalau CSR ada sanksinya. Karena, sudah diatur oleh undang - undang. Intinya alangkah indahnya kalau kita sama - sama berbagi karena mampu meringankan beban bagi orang yang membutuhkan,"pungkas Gusnan.(afa) 

 

Kategori :