BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Subdit 1 Indagsi Ditreskrimsus Polda Bengkulu mengungkap tindak pidana pelaku usaha yang memanipulasi data dan informasi mengenai persediaan barang kebutuhan pokok berupa gas elpiji 3 Kg, Kamis (1/9). Seorang pria berinisial DA, warga Desa Masmambang, Kecamatan Talo, Kabupaten Seluma diamankan petugas Subdit 1 Indagsi Ditreskrimsus Polda Bengkulu. Pemilik pangkalan gas elpiji 3 kg bersubsidi ini diamankan sebagaimana Pasal 108 Undang-undang RI Nomor 7 tahun 2014 Tentang Perdagangan. Dalam konferensi pers yang digelar, Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos., M.H., didampingi Wadirsus Polda Bengkulu AKBP. Andy Arisandi., S.Ik.,M.H., serta Kasubdit Indagsi Kompol Novi Ari, S.H., mengatakan, pengungkapan kasus tersebut terjadi Jumat (26/8) lalu di Desa Serambi Gunung. BACA JUGA:Dinas Lingkungan Hidup Kota Bengkulu Buat Taman Baru Untuk Masyarakat Petugas melakukan tangkap tangan terhadap tersangka DA yang mengangkut gas elpiji 3 kg bersubsidi ke warung-warung menggunakan mobil pickup. DA telah melakukan penjualan gas elpiji 3 kg bersubsidi dari pangkalan miliknya yang berada di Desa Masmambang ke wilayah bukan peruntukannya dan diduga telah melakukan manipulasi data penerima gas LPG bersubsidi. BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (49) “Untuk tersangka masih kita periksa. Namun, tidak kita lakukan penahanan. Saat ini kita masih melakukan pengembangan atas kasus ini,” sampainya. Dalam kasus tersebut sebanyak 116 tabung gas LPG 3 kg yang berisi disita petugas sebagai barang bukti. Serta 7 tabung gas kosong. Sementara itu satu unit mobil serta logbook pangkalan dan foto copy izin usaha turut diamankan.
Ratusan Tabung Gas Bersubsidi Diduga Dimanipulasi Datanya
Jumat 02-09-2022,10:33 WIB
Reporter : Ronal
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Kamis 21-11-2024,05:00 WIB
Diamankan, Paman Diduga Cabuli Keponakan Sendiri
Sabtu 12-10-2024,03:09 WIB
Warga Dusun Baru II Bengkulu Tengah Wafat, Diduga Tersambar Petir
Jumat 04-10-2024,03:00 WIB
Diamankan, Paman Diduga Cabuli Keponakan Hingga 3 Kali
Sabtu 28-09-2024,18:17 WIB
Tidak Aman, Lima Ekor Kambing Warga Lubuk Lagan Diduga Diserang Macan Dahan
Minggu 08-09-2024,02:00 WIB
Diduga Aniaya Anak Dibawah Umur, Warga Lungkang Kule Ditetapkan Tersangka
Terpopuler
Rabu 04-12-2024,14:00 WIB
KPK Geledah Kantor Gubernur Bengkulu, Ruang Kerja Gubernur, Sekdaprov dan Ruang Kerja Karo Umum
Rabu 04-12-2024,10:59 WIB
Kuline Tradisional Khas Ngawi, Coklat Tempe yang Enak dan Bisa Dijadikan Oleh-Oleh
Rabu 04-12-2024,11:06 WIB
Kuliner Tradisional Sumenep: Sensasi Lontong Urap yang Sederhana dan Nikmat
Rabu 04-12-2024,11:14 WIB
Kuliner Tradisional Khas Sumatera: Rendang Lokan yang Bertabur Bumbu Gurih
Rabu 04-12-2024,12:34 WIB
PAD Retribusi Pariwisata di Mukomuko Baru Menghasilkan Rp 1 juta dari Target Rp 20 juta
Terkini
Kamis 05-12-2024,01:41 WIB
Rapat Pleno KPU Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi-Ii Sumirat Unggul
Kamis 05-12-2024,01:00 WIB
Warga dan Perangkat Desa Dusun Baru Geruduk Kantor Bupati Seluma
Kamis 05-12-2024,00:05 WIB
Pemda Bengkulu Utara Buka Program Dapur Sehat Atasi Stunting di Talang Pasak
Rabu 04-12-2024,22:40 WIB
Soal Isu Kas Pemkot Bengkulu Kosong, Ini Penjelasan Pj Sekda
Rabu 04-12-2024,19:20 WIB