MUKOMUKO, RADARBENGKULUONLINE.COM - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Mukomuko, Choirul Huda, SH menyatakan, kesejahteraan rakyat merupakan tanggungjawab besar Partai Golkar. Sebab itulah, ia berharap momen HUT ke-58 Partai Golkar ini menjadi semangat baru bagi keluarga besar partai berlambang pohon beringin ini untuk mewujudkan cita-cita partai. "HUT Partai Gokar ini menjadi momen untuk meningkatkan kesolidan internal. Baik kader, warga Golkar, dan semua keluarga besar partai," sampai Huda usai mengikuti acara Jalan Sehat HUT Golkar, Minggu (16/10) di Desa Kota Praja, Kecamatan Air Manjuto. Sebagai Ketua DPD II Kabupaten Mukomuko, ia berharap Golkar bisa memberikan azas manfaat yang besar terhadap masyarakat Mukomuko secara luas. Apalagi saat ini, Golkar diamanahkan dipuncak pimpinan legislatif di daerah ini. "Golkar harus memberikan kebermanfaatan besar untuk masyarakat. Dengan wewenang legislatif atau wewenang lain. Kesejahteraan Rakyat merupakan tanggungjawab Golkar untuk mewujudkan. Itu cita-cita partai," ujarnya. Ditanya soal target pada Pemilu 2024 mendatang, Huda tidak menyebutkan jumlah kursi yang ditargetkan. Ia menyebutkan, target Golkar adalah memberikan manfaat sebesar-besarnya, semaksimal mungkin untuk rakyat, khusunya masyarakat Kabupaten Mukomuko. BACA JUGA:Destita Motivasi Mahasiswa Dehasen Untuk Kejar Mimpi "Bagaimana kami di dalam Golkar ini, bisa memberikan manfaat besar kepada masyarakat. Makanya saya minta kepada semua kader untuk peka dengan permasalahan masyarakat. Ikut aktif menyelesaikan persoalan dengan semua kewenangan yang ada. Menghadirkan kebermanfaatan sebesar-besarnya, itulah target DPD II Golkar Mukomuko," sampainya. Ia berharap, kedepan, kader Golkar dan seluruh keluarga besar partai untuk fokus pada kegiatan sosial yang benar-benar menyentuh masyarakat. "Golkar akan ada di mana-mana, kapan saja, dan dengan siapa saja," pungkas Huda. BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Ungkapkan Ini Dalam Audiensi dengan PTDI-STTD Untuk diketahui, pada Minggu (16/10) DPD II Golkar Mukomuko menggelar jalan sehat dalam rangka memeriahkan HUT Ke-58 Partai Golkar. Kegiatan ini dilaksanakan di SP6 Kecamatan Air Manjuto terpusat di kediaman pribadi Choirul Huda di Desa Kota Praja. Peserta jalan santai mencapai ratusan orang. Tampak hadir Ketua DPRD Mukomuko, M. Ali Saftaini, SE yang merupakan kader senior Golkar, M. Yusak, Anggota DPRD Mukomuko Dapil III dari Golkar, serta pengurus DPD II lainnya.
Huda: Kesejahteraan Rakyat Tanggungjawab Golkar
Minggu 16-10-2022,20:21 WIB
Reporter : Seno
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Kamis 22-01-2026,22:49 WIB
Yudi Darmawansyah vs Mardensi Menguat, Bursa Ketua DPD Golkar Kota Bengkulu Kian Dinamis
Senin 08-12-2025,17:04 WIB
Reses, Rodi Serap Aspirasi Warga soal Penerangan Jalan hingga Keluhan Nelayan
Senin 24-11-2025,20:56 WIB
Surat PAW Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Picu Interupsi, Sumardi dan Samsu Adu Argumen
Selasa 04-11-2025,21:22 WIB
Soal Surat PAW, Syamsurachman Tegas Kader Harus Patuh, Ini Partai, Bukan Ormas
Minggu 19-10-2025,00:23 WIB
Prof. Panji Suminar: Sumardi di PAW Hasil Evaluasi
Terpopuler
Senin 26-01-2026,07:59 WIB
Program MBG Menjadi Trigger Penting Sertifikasi Halal Nassional
Senin 26-01-2026,12:26 WIB
Promosikan Wisata Alam Benteng, Dispar Eksibisi Rafting Sungai NgupNgup
Senin 26-01-2026,16:15 WIB
Kuasa Hukum Iman Ajukan Pemeriksaan Setempat dan Keberatan atas Pemeriksaan Saksi di Sidang Tipikor
Senin 26-01-2026,08:05 WIB
GAS Nikah Corner: Edukasi Gerakan Sadar Pencatatan Nikah dan Gerakan Ekoteologi di Car Free Day
Senin 26-01-2026,12:42 WIB
Gandeng PWI, BI Bengkulu Tekankan Peran Vital Media dalam Edukasi Kebijakan Ekonomi
Terkini
Selasa 27-01-2026,06:24 WIB
Elya Mahyuni Siap Jalankan Amanah DPP, Muswil PPP Bengkulu Jadi Prioritas
Senin 26-01-2026,22:39 WIB
Tidak Hanya Siang, Malam Hari Walikota Bengkulu Tinjau Pasar Panorama
Senin 26-01-2026,22:33 WIB
Suasana Senja di Masjid Agung At-Taqwa Memukau Warga Kota Bengkulu
Senin 26-01-2026,22:17 WIB
Bus Listrik PO SAN Siap Beroperasi di Bengkulu Jelang Lebaran, Mudik 2026 Makin Hijau
Senin 26-01-2026,22:10 WIB