KPU Seluma Rekrut PPS

Sabtu 17-12-2022,12:29 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Yar Azza

 

SELUMA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Siap -siap, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Seluma dalam waktu dekat akan merekrut Panitia Pemungutan Suara (PPS). Ketua KPU Seluma, Sarjan Efendi SE. M. AK mengatakan, perekrutan PPS dijadwalkan dimulai pada tanggal 18 Desember 2022.

" Nanti pendaftarannya masih melewati jalur online. Yaitu melalui aplikasi SIAKBA," ujar  Sarjan Efendi kepada  RADARBENGKULUONLINE.COM kemarin.

Nantinya, lanjut Sarjan, PPS akan ditempatkan sebanyak 3 orang disetiap desa dari 202 Desa dan Kelurahan yang ada. 

" Nanti silahkan mendaftar. Untuk PPS tidak harus rekom dari Kades," kata Sarjan. 

BACA JUGA:Dukcapil Provinsi Bengkulu Tak Mau KPU Kerepotan

Dalam pelaksanaan tes tertulis, Panitia juga tidak akan memberatkan calon peserta. Karena tempat pelaksanaan tes akan dipusatkan  di setiap wilayah yang ada. 

BACA JUGA:Inilah Riwayat Selingkar Tanah Bengkulu Tempo Dulu (7)

" Pelaksanaan tes akan dibagi sesuai wilayah yang ada, " kata dia. 

 

 

Kategori :

Terkait

Sabtu 17-12-2022,12:29 WIB

KPU Seluma Rekrut PPS