RADARBENGKULU.DISWAI.ID -- Personel Polsek Semidang Alas Maras, Polres Seluma, Polda Bengkulu Jumat (2/6) sekitar pukul 12.45 WIB melaksanakan Program Jumat Curhat di Masjid Fisabilillah Desa Karang Dapo, Kabupaten Seluma.
BACA JUGA:''BEDA'' Karya Mahasiswa UINFAS Lolos ke Babak 6 Besar PKM III se Asia Tenggara Dari kumpul bersama itu, beberapa curhatan masyarakat umumnya, masyarakat Desa Muara Maras mengharapkan agar situasi Kamtibmas khususnya di Desa Karang Dapo tetap terjaga. Sampai saat ini belum ada permasalahan yang menonjol yang terjadi yang dapat menimbulkan potensi konflik di Desa Karang Dapo, Kecamatan Semidang Alas Maras. BACA JUGA:Bang Ken Kritisi Kota Merah Putih di Air Sebakul, Locus Merah Putih Itu Ada di Persada Fatmawati Masyarakat mengharapkan agar Polsek Semidang Alas Maras dapat meningkatkan patroli, khususnya di malam hari. Sementara itu, Bhabinkamtibmas menyampaikan kepada masyarakat bahwa pihak Polsek Semidang Alas Maras akan tetap meningkatkan patroli khususnya di jam – jam rawan terjadi tindak pidana. BACA JUGA:Gubernur Rohidin Beri Masukan ke Asosiasi Pengusaha Rental Mobil Bengkulu Kemudian, diingatkan kepada masyarakat agar tetap waspada dan mengaktifkan kembali kegiatan jaga malam di Poskamling sebagai langkah awal untuk mencegah terjadinya suatu tindak pidana, khususnya di lingkungan Desa Karang Dapo. Selain itu, juga mengajak masyarakat agar tetap menjalin komunikasi dengan Bhabinkamtibmas yang ada di Desa agar apapun yang terjadi di Desa dapat segera ditanggapi oleh Bhabinkamtibmas. BACA JUGA: Bupati Bengkulu Selatan Hidupkan Kartu BPJS Warga yang Mati Sementara itu, Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prasetyo S. IK menyampaikan, Jumat Curhat dilakukan di seluruh Desa dan Kelurahan dengan petugas Bhabinkamtibmas yang ada. " Jumat Curhat bertujuan untuk menampung aspirasi dan keluhan warga, terutama terkait Kamtibmas," sampai Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prasetyo S. IK. BACA JUGA:Ini Dia Kado Terindah Walikota Helmi Hasan dan Wakil Walikota Dedy Wahyudi untuk Kota BengkuluBhabinkamtibmas Masuk Masjid di Karang Dapo
Sabtu 03-06-2023,13:04 WIB
Editor : Yar Azza
Kategori :