Sikap Rendah Hati

Jumat 09-06-2023,01:24 WIB
Reporter : Adam
Editor : Yar Azza

Dari : Masjid Nurul Yaqin Jalan Setia Negara Kelurahan Kandang Mas, Kecamatan Kampung Melayu

Oleh : Ustadz Ali Syukron Fauzi

 

 

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuhu

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Bersyukur dengan ucapan Alhamdulillah sholawat kita sampaikan dengan ucapan Allahumma sholli ala sayyidina Muhammad wa ala Ali sayyidina Muhammad terlebih dahulu.

 

Khotib berwasiat kepada diri sendiri dan umumnya kita semua untuk senantiasa meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

 

Salah satu tanda orang yang semakin bertaqwa adalah yang hatinya semakin merendah alias tawadhu' .

 

Orang yang tawadhu'ialah orang yang menganggap dirinya rendah, bahkan hina, baik di hadapan Allah SWT dan di hadapan manusia.

 

Inilah yang benar-benar diajarkan Baginda Nabi Muhammad SAW. Beliau adalah seorang nabi yang paling rendah hati. Sebaliknya jika seseorang memiliki sikap takabur atau sombong adalah menganggap dirinya lebih baik daripada orang lain.

 

Ini adalah sikap orang yang bakal direndahkan oleh Allah SWT. Dalam satu hadits qudsi Allah berfirman : "Sombong adalah serbanKu, keagungan adalah pakaianKu. Barang siapa yang mencopot keduanya, maka akan aku lemparkan ia ke neraka dan aku tidak pedulikan lagi."

 

Mudah-mudahan kita diberikan oleh Allah SWT sikap/hati yang selalu merendah.. Ammmiiin ya rabbal alamiin wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuhu.

 

Kategori :