RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Bupati Seluma, Erwin Octavian SE, Rabu (6/9) memantau jalannya pelaksanaan pilkades serentak. Salah satunya di Desa Taba Lubuk Puding, Kecamatan Air Periukan. Bupati mengatakan, Pilkades ini sangat penting untuk menentukan arah pembangunan desa 6 tahun ke depan.
" Pilihlah calon sesuai hati nurani yang diyakini mampu membawa kemajuan desa," Sampai Bupati Erwin Oktavian, saat pantau Pilkades Serentak Rabu (6/9).
Ditambahkan Bupati, siapapun nantinya yang terpilih diharapkan dapat diterima masyarakat dan mampu bersinergi dengan Pemkab Seluma dan semua pihak, agar program yang dilaksanakan oleh Pemkab Seluma selaras dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
"Harus siap menang dan siap kalah.Cakades yang kalah harus berbesar hati, yang menang jangan tinggi hati. Kepala desa adalah ujung tombak pemerintahan, jadi siapapun yang terpilih dalam pilkades ini harus mampu bersinergi, selaras dengan pemkab dalam melaksanakan pembangunan di Kabupaten Seluma," sampai Erwin Octavian.
Bupati berpesan agar para calon kades yang ikut berkompetensi dalam pilkades ini selalu menjaga ketertiban dan keamanan. (*)