Niat Hati Mau Elak Sepeda Motor, Mobil Innova Hantam Dump Truk

Minggu 11-08-2024,17:01 WIB
Reporter : Wawan
Editor : Azmaliar Zaros

radarbengkuluonline.id, Seluma - Musibah kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan lintas Bengkulu – Manna. Tepatnya di Kelurahan Talang Dantuk, Kecamatan Seluma, pada Minggu siang (11/8) siang.  Kecelakaan tersebut melibatkan antara minibus Toyota Innova dengan dump truk kosong muatan.

Informasi menyebutkan, sopir minibus Toyota Innova Eri (45) warga Desa Air Teras, Kecamatan Talo mengaku melaju dari arah Tais menuju ke Kota Bengkulu seorang diri. 

BACA JUGA:Menjelang Azan Maghrib, Bupati Seluma Bersama Masyarakat Lakukan Titik Nol Jalan Mulus

BACA JUGA: Slogan Seluma ALAP Maknanya Bukan Cantik Ya, Tapi Ini ...

 

Saat melintas di tikungan Kelurahan Talang Dantuk, ia berupaya mengelak seorang ibu-ibu mengendarai sepeda motor yang berhenti mendadak di bahu jalan sebelah kiri.

Karena berupaya spontan menghindari tabrakan dengan pengendara sepeda motor tersebut, mobil yang dikendarainya, justru melebar ke kakan jalan sebelum akhirnya menabrak dump truk kosong muatan yang dikendarai Deden (46) asal Kabupaten Bengkulu Tengah, yang hendak ke arah Desa Rawa Indah, Kecamatan Ilir Talo untuk memuat pasir.

BACA JUGA:Jumlah TPS di Kabupaten Seluma Berpotensi Berubah

BACA JUGA:Kabupaten Seluma Terima Duplikat Bendera Merah Putih, Siap Dikibarkan Serentak 17 Agustus 2024

 


Inilah truk yang terlibat tabrakan-Wawan-radarbengkulu

"  Awalnya saya menghindari ibu-ibu yang berhenti mendadak saat mengendarai sepeda motor. Terus saya banting stir ke kanan, malah menabrak dump truk," sampai Eri.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Kendati demikian, sopir minibus Innova mengalami cedera di bibir akibat terbentur dengan setirnya, dan kerusakan berat di bagian depan minibus Innova miliknya.

BACA JUGA:Sebanyak 36 Orang Paskibra Seluma Jalani Masa Karantina

BACA JUGA:Lima Partai Politik Bakal Usung Erwin Oktavian jadi Calon Bupati Seluma

Kategori :