Sekolah di Bengkulu Selatan Akan Jadi Binaan Google Indonesia

Senin 30-09-2024,06:05 WIB
Reporter : Fahmi
Editor : Azmaliar Zaros

''Google Indonesia telah mengundang Dispendikbud Bengkulu Selatan, dan kita sudah bertemu secara langsung. Dalam waktu dekat pihak Google Indonesia akan langsung turun ke Bengkulu Selatan untuk meninjau secara langsung sekolah mana nantinya yang akan dipilih sebagai sekolah rujukan  binaan Google Indonesa.''

Mengapa seperti itu? ''Karena didalam Google Indonesa yang berkolaborasi dengan Kemendikbudristek, ada dana kucuran ke Google Indonesia untuk membiayai sekolah binaan mereka nantinya. Untuk tingkat pertama ini kita akan menjadikan sekolah binaan Google Indonesia ini ditingkat SMP. Karena, anak SMP orientasinya sudah  menggunakan IT dan akan lebih mampu dibandingkan siswa SD,"paparnya.

BACA JUGA:Tingkatkan Mutu Pendidikan, Bengkulu Selatan Anggarkan Dana Pembelian Buku Untuk Siswa

BACA JUGA: Kaum Milenial Bengkulu Selatan Mantapkan Hati Pilih Pasangan Romer, Endak Kitau Nian

 

Adapun tujuan kongkrit dari sekolah binaan Google Indonesia ini, lanjutnya, sekolah yang mendapatkan pembinaan Google Indonesia nantinya ,guru - gurunya akan mendapatkan sertifikat Google Indonesia tingkat internasional. Dengan begitu, guru - guru itu juga sudah bisa menjadi narasumber. Karena, telah mengantongi sertifikat Google tersebut dan itupun dibayar oleh negara.

Dengan begitu,  paparnya,  setiap guru - guru yang telah menjadi binaan Google Indonesia yang memegang sertifikat akan menumbuhkembangkan dan menyebarkan pengetahuannya kepada guru - guru yang lain yang belum mendapatkan sertifikat.

BACA JUGA:Bupati Gusnan Tinjau Lokasi Tapal Batas Wilayah Bengkulu Selatan - Kaur yang Bermasalah

BACA JUGA:Kemenag Bengkulu Selatan Minta Kepala Madrasah Memetakan Siswa Berpotensi Sesuai Bidang

 

"Selain itu, menyeimbangkan dengan kurikulum merdeka yang dipakai ataupun digunakan saat ini. Karena, kurikulum merdeka berbasis IT  identik juga dengan google dalam penggunaan fitur yang ada di google. Nantinya pihak Google Indonesa akan mencoba terlebih dahulu dua kelas di Bengkulu Selatan dan dua kelas ini nanti yang akan kita fokuskan menjadi pilot project dari binaan Google Indonesia dan anak - anak sudah kita siapkan dari tahun sebelumnya. Karena, kita sudah menerapkan pembelajaran IT dengan menggunakan aplikasi Satu Cerdas,"pungkas Lusi.

 

Kategori :