radarbengkuluonline.id - Ini update harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit di Kabupaten Mukomuko. Diketahui, dalam 2 pekan terakhir, harga sawit berada pada tren positif.
Diketahui, harga sawit terkini di Kabupaten Mukomuko di tingkat pabrik, sedikit lagi menyentuh angka Rp 3000 per kilogram. Ini terhitung tanggal 9 November 2024.
BACA JUGA:Harga TBS Sawit di Provinsi Bengkulu Terus Turun
BACA JUGA:Angin Kencang, Rumah Warga Desa Sinar Jaya Kecamatan Air Manjunto Tertimpa Pohon Sawit
"Untuk harga sawit sekarang terus naik. Positif," ungkap Kabid Perkebunan Iwan Cahaya, SP kepada wartawan pada hari Sabtu, 9 November.
Ia mengatakan, mayoritas pabrik Crude Palm Oil atau CPO di Mukomuko membeli sawit petani dengan harga di atas Rp 2900 per kilogram. Hanya ada 3 pabrik saja yang masih membeli sawit petani dengan harga di bawah Rp 2900.
"Di daerah kita ini kan ada 13 pabrik aktif yang membeli sawit masyarakat. 1 pabrik sedang tutup, 3 pabrik yang harga belinya masih agak murah. Kalau 8 pabrik lainnya, harga beli sudah di atas Rp 2900 per kilogram," papar Iwan.
Berikut ini disampaikan harga TBS sawit hari Sabtu tanggal 09 November 2024:
PT. SAPTA Rp 2.820/Kg
PT. KSM Rp 2.920/Kg