Gaji ke-13 dan Gaji Juni Cair Bersamaan

Selasa 03-06-2025,21:21 WIB
Reporter : windi
Editor : syariah muhammadin

“Alhamdulillah sudah cair. Pas banget buat bayar uang sekolah anak,” ujar Rini, ASN di Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu.

 

Senada dengan Rini, Budi, staf ASN di Dinas PU, mengaku bersyukur gaji ke-13 tak mengalami keterlambatan seperti tahun-tahun sebelumnya.

 

“Biasanya agak telat, tahun ini cepat banget. Salut buat BPKD,” kata dia.

 

Momentum Jaga Semangat Kerja

Bagi Pemprov Bengkulu, pencairan gaji ke-13 bukan sekadar soal anggaran. Ini adalah bentuk penghargaan terhadap kinerja ASN sekaligus pemicu semangat menjelang paruh kedua tahun anggaran.

 

Haryadi berharap, dengan gaji dan tunjangan yang lancar, para pegawai bisa bekerja lebih produktif dan berkontribusi maksimal bagi pelayanan publik.

 

“Harapannya, semangat kerja ASN makin meningkat. Apalagi sekarang kita tengah menggenjot realisasi APBD dan berbagai program prioritas gubernur,” tuturnya.

Kategori :