Suasana Joging di STQ Kembali Ramai Pasca Libur Panjang
Suasana Joging di STQ Kembali Ramai Pasca Libur Panjang-Hamidatusshaleha-radarbengkulu
radarbengkuluonline.id – Kawasan Sport Training Centre (STQ) kembali dipadati warga yang berolahraga. Setelah sempat sepi selama libur panjang, suasana kini mulai hidup dengan aktivitas joging dan bersepeda.
Elina (23) salah seorang pengunjung yang ditemui, mengaku merasa gembira bisa kembali berolahraga di STQ. “Senang rasanya bisa joging lagi setelah libur lama. Rasanya badan jadi lebih segar,” ungkapnya saat di wawancarai RADAR BENGKULU, Rabu 13 Agustus 2025.
BACA JUGA:Dedy Wahyudi Jadi Narasumber di Pekan QRIS Nasional
Bukan hanya Elina, sejumlah warga lain juga tampak antusias memanfaatkan momen ini untuk menjaga kebugaran. Banyak yang datang bersama keluarga atau teman, membuat suasana STQ kembali hangat seperti sebelum libur.
Menurut pantauan, sebagian besar pengunjung memulai olahraga sejak pukul 16.00 WIB.Suasana sore yang indah dan jalur lari yang rindang menjadi daya tarik utama di STQ ini.
BACA JUGA:Tiga Pejabat Eselon II Dilantik, Wagub Minta Percepatan Kinerja
Dengan ramainya kembali aktivitas di STQ, diharapkan masyarakat semakin semangat menjaga kesehatan melalui olahraga rutin. Terutama setelah melewati masa libur panjang yang cenderung membuat tubuh kurang bergerak.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
