Calon Senator Persiapkan Saksi Ribuan TPS
Reporter:
radar|
Editor:
radar|
Selasa 05-02-2019,20:38 WIB
RBO, BENGKULU - Meski hari H pencoblosan Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2019 masih hitungan hari lagi, namun partai politik bersama para calon legislatif (caleg) dan calon Anggota DPD RI, saat ini mulai mempersiapkan para saksi yang akan mengawal pungut hitung perolehan suara di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) nanti.
Seperti yang akan dilakukan salah satu calon Anggota DPD RI dari Provinsi Bengkulu, Abdul Rauftika. Disela-sela arisan Kerukunan keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi Bengkulu dan silaturahmi dengan Kerukunan Keluarga Lembak.
Calon Senator dari Bengkulu ini menyatakan, untuk memenuhi saksi sebanyak 6 ribuan TPS memang sangat berat. Tetapi pihaknya akan fokus menyiapkan sangsi pada daerah basis massa utama, khususnya Kabupaten Rejang Lebong, Lebong dan Kepahiang.
“Untuk 6 ribuan saksi se-Provinsi Bengkulu kemungkinan besar tidak bisa kita penuhi 100 persen. Tapi untuk beberapa wilayah basis utama, kita akan siapkan saksi di setiap TPS,” ungkap Abdul Rauf Tika.
Dikatakan, meski pengawalan secara ketat terhadap TPS yang berada pada basis massanya, namun bukan berarti tidak akan menyiapkan saksi untuk beberapa wilayah lainnya. Dimana saksi tetap disiapkan, tetapi tidak 100 persen ada di setiap TPS, sebagai langkah untuk menghindari terjadinya kecurangan raihan perolehan suaranya nanti.
Belum lagi dinilainya, semua calon Senator dari Bengkulu, semuanya sangat hebat.
“Pemenuhan saksi 100 persen itu sebetulnya tidak berat. Tapi kita juga sesuaikan dengan kemampuan finansial. Untuk itu jika dikalkulasikan jumlah saksi kita se Provinsi Bengkulu nantinya sekitar 1.000 saksi,” terangnya.
Lebih jauh ditanya soal saksi akan berkolaborasi dengan partai politik (parpol), ditegaskannya, kemungkinan besar tidak dilakukannya. Karena memang tidak berkolaborasi antara parpol dengan calon DPD RI.
“Kita memang tidak bisa bekerjasama saksi. Tapi tidak menutup kemungkinan komunikasi soal penyesuaian raihan suara, bisa saja dilakukan nantinya dengan parpol yang ada unsur kedekatan dengan kita,” katanya.
Disisi lain ditambahkan, sembari mempersiapkan para saksi, pihaknya juga sedang melakukan pemetaan terhadap tim. Dimana setelah terbentuk hinga ke tingkat kecamatan hingga kekelurahan se wilayah Bengkulu, akan dilanjutkan dengan pembekalan.
“Kita akan siapkan tim di 138 Kecamatan se Provinsi Bengkulu. Bahkan hingga ke tingkat kelurahan,” tukasnya.(idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 3 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota
- 4 GoPro Magnetic Swivel Clip: Aksesori Multifungsi untuk Aktivitas Outdoor
- 5 Honda HR-V vs Toyota Fortuner: Mobil Mana yang Lebih Pas untuk Kebutuhan Harian?
- 1 Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
- 2 Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
- 3 Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota
- 4 GoPro Magnetic Swivel Clip: Aksesori Multifungsi untuk Aktivitas Outdoor
- 5 Honda HR-V vs Toyota Fortuner: Mobil Mana yang Lebih Pas untuk Kebutuhan Harian?