CAD Viral “Salam Gandai”

CAD Viral “Salam Gandai”

RBO, MUKOMUKO - Camat Air Dikit (CAD) Iskameri, S.Pd,. M.Si, terus memviralkan "Salam Gandai." Tidak hanya masyarakat biasa melakukan Salam Gandai ini, pejabat-pejabat di juga melakukanya. Termasuk Bupati dan Kajari Mukomuko.

Salam Gandai ini dilakukan dengan cara mengacungkan lima jari, baik satu tangan atau dua tangan.

Saat dimintai keterangan, Iskameri menjelaskan, Salam Gandai yang ia viralkan ini diambil dari gerakan tari itu sendiri. Salah satu gerakan tari Gandai dengan cara membentangkan lima jari.

Katanya, ia melakukan itu bukan lantaran iseng belaka. Namun lebih kepada membangkitkan lagi kecintaan masyarakat terhadap kesenian asli Mukomuko. Yaitu Tari Gandai.

Diselenggarakannya Pameran Stand instansi pemerintahan di acara HUT ke-16 Kabupaten Mukomuko ini dijadikan kesempatan CAD untuk lebih memasyarakatkan Salam Gandai. Ia mengunjungi stand-stand mengajak pegawai-pegawai yang ada di stand untuk salam Gandai. "Ini saya lakukan untuk membangun semangat dan dukungan di tengah masyarakat untuk menyukseskan pencatatan Rekor MURI Tari Gandai Maret nanti. Mencintai Gandai tidak harus menari, kita lakukan Dalam Gandai sebagai dukungan kita kepada seniman Gandai," demikian CAD. (sam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: