Walikota Launching 4 Program Unggulan
Ini Menyukseskan Bengkulu Religius dan Bahagia
RBO, BENGKULU – Walikota Bengkulu H.Helmi Hasan SE secara resmi melaunching 4 program unggulan yang bersentuhan langsung kepada masyarakat di Kota Bengkulu. 4 program unggulan itu adalah GPS (Gerakan Peduli Siswa) , KTP antar gratis untuk siswa genap 17 tahun, kartu identitas anak (KIA) bagi anak yang baru lahir dan pembagian zakat untuk warga tidak mampu yang bersumber dari zakat ASN Kota Bengkulu .
Dalam sambutannya, Walikota Bengkulu yang hadir langgsung di tengah- tengah jemaah salat Jumat di Mesjid Agung At- Taqwa Bengkulu mengatakan, sama seperti hari Jumat sebelumyan, kita menyambut tahun baru Islam ini, selain mengadakan makan akbar setiap Jumat kita juga langsung melaunching 4 program unggulan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.
‘’Ini juga merupakan program untuk menyukseskan Bengkulu religius dan bahagia. Dan kita berbagi bersama untuk dapat mengangkat balak bencana dalam Jumat berkah, ’’ujarnya.
Untuk Program Dukcapil sendiri , Pemkot juga akan melaunching program Dukcapil Jemput Bola. Yakni, setiap warga yang sudah berusia 17 tahun akan diberikan KTP secara gratis, diantar langsung ke rumah dan mendapat hadiah kartu ucapan ulang tahun dari walikota/wakil walikota. Pada kesempat ini juga Walikota secara simbolis membagikan zakat anak yatim untuk 326 orang.
‘’Kita berharap semoga Allah bisa menurunkan asbab hidayah dan keberkahan buat Kota Bengkulu , sehingga bisa terhindar dan terlindungi dari bencana yang selama ini telah menghantui warga Indonesia,’’pungkas Helmi.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan makan akbar bersama jemaah yang melaksanakan salat Jumat.(ae3/rsm)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 3 8 Cara Merawat Mobil Listrik agar Baterai Awet: Tips agar Mobil Listrik Tetap Optimal dan Baterai Tidak Cepat
- 4 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano
- 1 Jadi Jutawan Modal 8 Induk Ayam, Pakan, Jamu dan Mesin Bikin Sendiri [Part 2]
- 2 8 Tips Memilih Mobil Bekas yang Berkualitas: Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Membeli Mobil Bekas
- 3 8 Cara Merawat Mobil Listrik agar Baterai Awet: Tips agar Mobil Listrik Tetap Optimal dan Baterai Tidak Cepat
- 4 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 5 KPU Bengkulu Sukses Distribusikan Logistik Pilkada Serentak 2024 ke Pulau Enggano