Dua Balon Bupati Daftar PDIP, Wabup Mulai Merapat

Dua Balon Bupati Daftar PDIP, Wabup Mulai Merapat

RBO, SELUMA - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Seluma, sejak 2 September 2019 lalu resmi membuka penjaringan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Seluma periode 2020-2025.

Ketua tim penjaringan, Dodi Sukardi, SE menyebutkan, hingga kemarin baru ada dua nama berkas bakal calon yang mendaftar.

"Baru ada dua bakal calon yang mendaftar di PDIP, yakni Ketua Bara JP Provinsi Bengkulu, David Ardiansyah dan Herwan Saleh SP," kata Dodi Sukardi dikonfirmasi radarbengkuluonline.com, Senin (9/9).

Dikatakannya, kendati baru ada dua nama, namun sejumlah pihak diakuinya sudah ada yang menjalin komunikasi dan berencana akan memasukkan berkas pendaftaran. Ia optimis, sebagai partai peraih kursi terbanyak di tingkat nasional maupun daerah, PDIP dibidik dan dilirik banyak pihak. "Beberapa nama yang sudah berkomunikasi untuk merapat seperti Wabup Seluma, Drs. Suparto M.Si dan Khairi Yulian dan keduanya merupakan kader PDIP," ujar Dodi.

Ditambahkan Dodi, pihaknya membuka peluang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang akan mendaftarkan dirinya maju dan diusung PDIP pada Pilkada mendatang tanpa mahar. "DPC PDIP hanya sebatas penjaringan, artinya kami berkomunikasi dengan semuanya yang mau daftar terbuka untuk umum. Nantinya nama akan kami ajukan ke DPD dan DPP untuk diverifikasi dan menunggu rekomendasi atas penilaian. Tentang siapa yang akan diusung nantinya tentu ada mekanisme internal partai melalui fit and profer test DPP PDIP," sampai Dodi.

DPC PDIP Seluma secara resmi membuka penjaringan pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Seluma terhitung sejak tanggal 2 hingga 23 September 2019. (One)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: