Danrem Buka TMMD Desa Padang Lebar di Bengkulu Selatan
RBO >>> BENGKULU >>> Danrem 041/Gamas Kolonel Inf Dwi Wahyudi, S. AN, M.M. menghadiri pembukaan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-106 Kodim 0408/Bengkulu Selatan tahun 2019 yang dibuka oleh Ketua DPRD BS Barli Halim S.E bertempat di Lapangan Kompi C 144/JY Desa Padang Lebar, Kecamatan Pino, Bengkulu Selatan, Rabu (02/10). Dalam sambutannya Ketua DPRD BS Barli Halim SE mengatakan, “Atas nama seluruh masyarakat Bengkulu Selatan saya mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada TNI, khususnya Kodim 0408/BS yang telah menyelenggarakan kegiatan TMMD sehingga dapat membantu Pemerintah Daerah dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat."
Di tempat yang sama, Danrem 041/Gamas Kolonel Inf Dwi Wahyudi, S.AN, M.M. mengatakan, "Saya mengucapkan terima kasih atas dimulainya program TMMD Ke-106 di Kabupaten Bengkulu Selatan. Harapan kedepan, semoga dengan adanya TMMD ini dapat mengatasi berbagai persoalan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Pelaksanaan TMMD ke-106 ini diarahkan untuk mencapai sasaran pembangunan. Baik fisik dan non fisik dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar."
Pada kesempatan ini juga Danrem mensosialisasikan pembukaan pendaftaran perekrutan prajurit TNI-AD. "Saat ini, kita membuka kesempatan bagi putra terbaik daerah untuk menjadi anggota TNI. Karena sekarang masih dibuka untuk pendaftaran calon prajurit," pungkas Danrem.
Turut hadir dalam acara pembukaan TMMD kali ini Gubernur Bengkulu diwakili Ka. BPMD, Kapolda Bengkulu diwakili Kapolres Bengkulu Selatan, Danrem 041/Gamas, Danlanal Bengkulu, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II Sriwijaya, Para Dandim Jajaran Korem 041/Gamas, Dan/Ka Satdisjan Rem 041/Gamas, dan FKPD Bengkulu Selatan.(idn/rls)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
- 2 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 3 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 4 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 5 Teddy-Gustianto Klaim Kemenangan Unggul Jauh dalam Hitungan Cepat
- 1 Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
- 2 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 3 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 4 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 5 Teddy-Gustianto Klaim Kemenangan Unggul Jauh dalam Hitungan Cepat