Waka III DPRD Provinsi Temui Masyarakat Betungan

Waka III DPRD Provinsi Temui Masyarakat Betungan

Erna Sari Dewi: Jangan Sampai Tumpang Tindih Pembangunannya

RBO, BENGKULU – Wakil Ketua (Waka) III DPRD Provinsi Bengkulu, Hj. Erna Sari Dewi SE melaksanakan kegiatan reses guna menjaring aspirasi warga masyarakat yang merupakan konstituennya di Kota Bengkulu. Khususnya warga masyarakat Kelurahan Betungan, Kecamatan Selebar. Saat reses, ESD singkatannya menyampaikan agar dari aspirasi serta masukan yang disampaikan masyarakat, Kedepan akan diusulkan program pembangunannya.

“Dari hasil reses, ini beberapa aspirasi yang disampaikan. Kedepan tindaklanjutnya, akan kita pilah-pilah kembali usulan masyarakat tersebut. Yang mana jadi skala prioritas untuk rencana pembangunan kedepan. Karena kita juga tidak ingin ini nanti terjadi tumpang tindih dengan pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah Kota Bengkulu. Kalau kemudian aspirasi tersebut ranahnya kewenangan pemerintah provinsi, maka tentu kita akan bantu. Atau bahkan bisa kita bantu lewat dana pribadi, jika memang masih dapat kita atasi,” ungkap ESD saat diwawancarai usai melaksanakan reses di RT 20 Kelurahan Betungan, Senin (10/2).

Sebelumnya dijelaskan oleh politisi perempuan NasDem tersebut, banyak aspirasi dan masukan yang disampaikan oleh masyarakat warga Kelurahan Betungan khususnya. Seperti terkait kebutuhan soal penerangan lampu jalan, kemudian perbaikan saluran drainase.

“Tadi diantaranya aspirasi yang disampaikan terkait kebutuhan sarana penerangan lampu jalan, lalu saluran air drainase. Dan kita juga di Betungan ini sudah ada program penghijauan menanam satu pohon minimal satu rumah, bahkan tiga pohon satu rumah sudah dilaksanakan,” jelas ESD dimana Kelurahan Betungan, Kecamatan Selebar pada umumnya merupakan salah satu bassis massa dia saat Pileg tahun 2019 lalu dengan meraih dukungan suara mencapai 1.348.

Adapun dari Ketua RT 20 Kelurahan Betungan, Purnomo dimana hadir juga dalam reses ratusan ibu-ibu serta bapak-bapak yang menjadi peserta. Ketua RT tersebut menyampaikan apresiasi atas kehadiran salah satu unsur pimpinan DPRD Provinsi Bengkulu itu.

“Kita berikan apresiasi atas kehadiran beliau (ESD) selaku salah satu wakil rakyat Kota Bengkulu di DPRD Provinsi yang turun datang menemui warga di Betungan. Tadi saat reses, aspirasi kita, saya menyampaikan soal kebutuhan sarana penerangan lampu jalan. Dimana meskipun sudah ada, namun selama ini lampu jalan itu belum memadai. Sebab itu, kalau bisa kami usulkan lampu jalan kita ditambah dan diberikan yang standar. Kemudian kami mengusulkan untuk saluran pembuangan air atau drainase agar dapat diperbaiki, serta penghijauan dan bantuan tanaman buah-buahan untuk sekolah SDN 101 yang ada dilingkungan kami,” pungkas Purnomo. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: