Sahabat Rohidin Akui Peluang Ferry Berpasangan
Juga Ada Izda Putra dan Iqbal Bastari
RBO, BENGKULU – Pernyataan Sekretaris DPW Partai NasDem, Hj. Erna Sari Dewi SE yakin Petahana Gubernur Dr H. Rohidin Mersyah menang jika menggandeng Ketua DPW NasDem Dr H. Ferry Ramli sebagai Cawagub mendapat sambutan baik. Juru Bicara (Jubir) sahabat Rohidin H. Zulkarnain Kaka Jodho membenarkan hal itu. Menurutnya memang terbuka peluang tersebut.
“Berkembangnya isu Rohidin-Ferry berpasangan, ini membuktikan bahwa politik itu sebenarnya sangat dinamis. Semua opini yang berkembang menunjukkan animo masyarakat dalam menyambut tahun politik dimana ada Pilkada Gubernur dan delapan Pilkada kabupaten,” ungkap Kaka Jodho, Selasa (11/2).
Kembali dengan sosok Ferry Ramli yang digadang-gadang akan menjadi pasangan Rohidin Mersyah dalam kompetisi Pilgub mendatang. Menurut Kaka Jodho, Ferry Ramli yang dikenal dengan sebutan Raja Lelo sangat mungkin menjadi pasangan Rohidin.
“Sebab selain Bupati Bengkulu Tengah dua periode, Bung Ferry Ramli juga adalah Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu yang memiliki lima kursi DPRD. Beliau juga adalah salah satu tokoh Rejang, putra Rejang yang diharapkan mampu menjadi pemimpin Bengkulu kedepan. Bung Ferry adalah sosok yang mudah bergaul dengan semua kalangan tanpa membedakan suku ras dan agama. Jadi menurut kami sah-sah saja, jika keduanya nanti berpasangan dan peluang menangnya cukup besar,” terang Kaka Jodho.
Namun kendati demikian lanjut pria yang juga merupakan pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Bengkulu itu, saat ini siapa pendamping Rohidin dalam Pilgub nanti masih belum final. “Masih ada beberapa nama lainnya, seperti sosok Izda Putra, dimana beliau birokrat handal dalam bidang pertanahan dengan mengemban jabatan prestisius sebagai Kepala Kanwil BPN. Kemudian juga ada nama Wabup Rejang Lebong saat ini Iqbal Bastari M.Pd sosok tokoh yang santun dan religius. Dan kalau kita lihat di Indonesia ini hanya ada dua orang yang mampu bertahan menjadi wakil dua periode, pertama ada mantan Wapres Jusuf Kalla ketika menjadi wakil Pak SBY, kemudian menjadi Wakil Jokowi, lalu ada Iqbal Bastari dua periode menjadi Wakil Bupati Rejang Lebong meskipun sempat tidak menjabat dua periode sebelumnya,” pungkas Kaka Jodho. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 2 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 3 Aliansi Masyarakat Peduli Bengkulu Tuntut Pembebasan Gubernur Rohidin dari KPK
- 4 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?
- 1 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 2 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 3 Aliansi Masyarakat Peduli Bengkulu Tuntut Pembebasan Gubernur Rohidin dari KPK
- 4 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?