Diisukan Sudah ke Rohidin, PKB Buka Peluang Usung Helmi
RBO, BENGKULU - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diisukan sudah merapat ke petahana Gubernur Bengkulu Dr H. Rohidin Mersyah yang akan diusung dalam Pilgub tahun 2020 ini. Namun saat dikonfirmasi DPW PKB Provinsi Bengkulu terlihat lebih membuka peluang kepada Bakal Calon (Balon) Gubernur, H. Helmi Hasan, SE untuk diusung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) mendatang. Disisi lain untuk Pilbup di 2 Kabupaten, siapa yang bakal diusung PKB sudah bersifat final dan tinggal mengambil rekomendasi saja ke DPP.
Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu, Herliardo, S.Ag mengungkapkan, tidak bisa langsung disimpulkan begitu terkait kabar jika PKB lebih berat ke Helmi Hasan atau Rohidin untuk diusung dalam Pilgub. "Karena sampai dengan saat ini, semua Balon Gubernur yang mendaftar, masih memiliki kesempatan yang sama untuk diusung PKB," tegas Herliardo kepada jurnalis di sekretariat DPW PKB, kemarin (6/3). Memang, lanjut Herliardo, Helmi Hasan juga ikut mendaftar sebagai Balon Gubernur ke DPP PKB. Meskipun demikian, tidak juga serta-merta bisa langsung disimpulkan PKB nantinya mengusung Walikota Bengkulu dalam Pilgub. "Terlebih soal siapa yang diusung nanti, sepenuhnya kewenangan DPP dan sampai saat ini dari yang sudah mengikuti UKK lima kandidat sebelumnya tidak ada lagi yang menjalin komunikasi dengan kami di DPW," kata Herliardo. Menurutnya, sampai dengan saat ini untuk 9 Pilkada di Provinsi Bengkulu, yang bisa dikatakan final bakal diusung PKB untuk Pilbup 2 Kabupaten. "Pertama Kabupaten Kepahiang yakni Paslon Ujang Syarifudin-Dirdaus Djailani. Kemudian Kabupaten Kaur yakni Balon Bupati, Lismidianto," ujar Herliardo.
Lebih jauh dikatakannya, untuk Paslon Bupati dan Wabup Kepahiang, kemungkinan besar sudah ada rekomendasinya di DPP. "Kalau Lismidianto baru rekomendasi awal saja, karena pasangannya belum diketahui. Tapi yang jelas kita tunggu saja kedepannya seperti apa," tutup Herliardo. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Mending Beli Honda Jazz atau Kia Picanto? Mobil yang Lebih Praktis di Jalanan Sempit?
- 2 BMW X7 vs Mercedes-Benz GLE, Perbandingan SUV Premium dengan Teknologi Mutakhir
- 3 Lokasi Pemutihan Pajak Kendaraan di Bengkulu Diserbu Warga
- 4 Peningkatan Teknologi Suspensi di Kendaraan Off-Road, Suspensi Adaptif vs Suspensi Manual Pada Mobil Off-Road
- 5 4 Cara Mengatasi Tanda Silang Merah yang Menghambat Seleksi PPG Bagi Guru Tertentu
- 1 Mending Beli Honda Jazz atau Kia Picanto? Mobil yang Lebih Praktis di Jalanan Sempit?
- 2 BMW X7 vs Mercedes-Benz GLE, Perbandingan SUV Premium dengan Teknologi Mutakhir
- 3 Lokasi Pemutihan Pajak Kendaraan di Bengkulu Diserbu Warga
- 4 Peningkatan Teknologi Suspensi di Kendaraan Off-Road, Suspensi Adaptif vs Suspensi Manual Pada Mobil Off-Road
- 5 4 Cara Mengatasi Tanda Silang Merah yang Menghambat Seleksi PPG Bagi Guru Tertentu