Ramadan Berbagi, Bersama untuk Membangun Negeri dari Yayasan Hasan Sabana Manna II
RBO, MANNA - Penyaluran sembako kepada masyarakat terdampak dari Pandemi Virus Corona (COVID-19) di Kabupaten Bengkulu Selatan terus dilakukan. Terakhir dari Yayasan Hasan Sabana Manna II menyerahkan bantuan kepada pihak Polres Bengkulu Selatan untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan demi menyambut bulan Ramadan berbagi bersama untuk membangun negeri.
Ketua Yayasan Hasan Sabana Manna II, Suhantri S.P, M.Si menungkapkan bantuan ini sekedar untuk berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan apalagi saat ini sedang ada musibah yang menimpa. "Untuk pembagian sembako ini akan dibagikan kepada masyarakat sebanyak 503 penerima (503 Paket) yang akan disalurkan melalui Bhabinkamtibmas Polsek Jajaran," kata Suhantri, Kamis (23/04)
Semoga apa yang sudah dilakukan ini bisa membantu masyarakat apalagi besok akan melaksanakan ibadah puasa, paling tidak masih ada yang bisa digunakan untuk kebutuhan puasa.
Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP. Deddy Nata, SIK mengungkapkan sembako berasal dari kerjasama Polres Bengkulu Selatan dengan Rumah Qur'an Ibnu Mas'ud, dan GEMMA Ummahat Ibnu Mas'ud. Dalam kegiatan ini seluruh jajran yang ada di Polres Bengkulu Selatan ikut hadir dan membagikan. Seperti Kasat Intelkam Polres Bengkulu Selatan, IPTU. Candra Permana, S.H, Kasat Binmas Polres Bengkulu Selatan, AKP. Fauzi, S.Y, Kasi Propam Polres Bengkulu Selatan, IPTU. Yusuf Efendi, KBO Sat Binmas Polres Bengkulu Selatan, IPDA. Antoni Fathulah dan Para Kapolsek Jajaran, Para Kanit Sat Binmas Polres Bengkulu Selatan, Para Bhabinkamtibmas, sekaligus Santri Yayasan Hasan Sabana Manna.
"Sembako yang akan kita bagikan ini beras 5 Kg, Telor 1 Karpet, Gula 1 Kg, Minyak Sayur 1 Kg," kata Deddy.
Tujuannya adalah membantu program pemerintah dalam rangka menangani dampak Pandemi Covid -19 di Kabupaten Bengkulu Selat dalam rangka memasuki bulan suci ramadan 1441 H Tahun 2020.
Kapolres Bengkulu Selatan menucapkan terimakasih kepada Yayasan Hasan Sabana Manna yang telah membantu masyarakat yang terdampak Pandemi Covid -19 di Kabupaten Bengkulu Selatan. "Kami menugaskan semua jajaran Polsek untuk membagikan sembako tersebut dan semoga yang diberikan tepat sasaran yang benar - benar membutuhkan, kedepanya bencana ini cepat berakhir," singkat Kapolres. (afa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren
- 4 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?
- 1 Suzuki Carry vs Daihatsu Gran Max: Kendaraan Niaga yang Tangguh dan Ekonomis
- 2 Harga Beras 50 Kg: Stok Hemat untuk Keluarga dan Usaha di Bulan Ini
- 3 Modifikasi SUV vs Sedan: Gaya dan Fungsi yang Tetap Tren
- 4 Apakah Mobil Listrik dengan Harga Terjangkau Akan Menjadi Standar Baru?
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?