Kapolres Imbau Seluruh Jajaran untuk Sosialisasi Covid – 19

 Kapolres Imbau Seluruh Jajaran untuk Sosialisasi Covid – 19

RBO, MANNA - Polres Bengkulu Selatan saat ini siaga satu mengenai penyebaran Covid - 19. Dimana saat ini Bengkulu Selatan sudah terkonfirmasi positif Covid - 19 sudah mencapai enam orang dan semuanya termasuk kategori Orang Tanpa Gejala(OTG).

Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Deddy Nata, SIK mengungkan bahwa penyebaran virus ini perlu ditangani dengan serius baik itu dari pemerintah maupun kesadaran masyarakat itu sendiri. "Kita tidak mau semakin hari terus bertambah masyarakat yang positif. Untuk itu ayo ikuti semua petunjuk dan intruksi yang sudah dikeluarkan agar mampu memmutus mata rantai penyebaran Covid - 19," kata Deddy.

Ini semua mengacu kepada penjelasan yang disampaikan pihak Dinas Kesehatan Jumat (15/05) kemaren dari lima orang yang terkonfirmasi berawal dari kasus yang sebelumnya dan merupakan kluster kasus positif 01 yang sudah terpapar sebelumnya. "Untuk itu, kita memerintahkan kepada seluruh Bhabinkamtibmas untuk memberikan binluh kepada masyarakat dalam rangka pencegahan dan memutus mata rantai pencegahan covid -19 dan mematuhi protokol kesehatan gugus Covid - 19," jelasnya.

Apalagi saat ini Bengkulu Selatan sudah mengambil kebijaksanaan bagi masyarakat yang melanggar akan dikenakan sanksi berupa kurungan dan denda bagi masyarakat yang membandel. "Tujuannya, kita tidak mau ada lagi kasus yang serupa kembali terulang, bukan untuk mengekang ataupun membatasi aktifitas yang dilakukan oleh masyarakat, tetapi semata-mata untuk memutus mata rantai covid-19," tutup Kapolres Bengkulu Selatan.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: