41 Ribu Siswa Bengkulu Akan Terima Beasiswa PIP

41 Ribu Siswa Bengkulu Akan Terima Beasiswa PIP

RBO >>> BENGKULU >>>  Sebanyak 17 juta jiwa lebih siswa se-Indonesia akan menerima Beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) dari Pemerintah. Bahkan dari 17 juta lebih siswa, baik yang duduk di Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas (SMA), dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) tersebut, termasuk juga dari Bengkulu. Untuk Provinsi Bengkulu mendapatkan kuota sebanyak 41 ribu lebih siswa.

Hal itu diketahui dari hasil Rapat Dengar Pendapat (RDP) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI dengan Komisi X DPR RI.

“Iya, dari kuota 17 juta lebih pelajar yang akan mendapatkan beasiswa itu, Provinsi Bengkulu sendiri tahun ini mendapatkan jatah sebanyak 41 ribu lebih siswa,” ungkap Anggota Komisi X DPR RI Hj. Dewi Coryati SE, M.Si, pada RADAR BENGKULU, kemarin (28/6).

Dikatakan Dewi, dengan kuota sebanyak 41 ribu lebih siswa se Provinsi Bengkulu akan mendapatkan beasiswa PIP tersebut, patut disyukuri. Apalagi untuk jumlahnya mengalami kenaikan 100 persen jika dibandingkan tahun lalu yang hanya sebanyak 24 ribu lebih siswa.

Untuk itu melalui jalur aspirasi, pihaknya akan memperjuangkan agar bisa terealisasi dengan baik. Apalagi sekarang ini sedang berlangsung proses pendataannya.

“Penambahan penerima beasiswa PIP ini merupakan peluang yang bagus untuk Bengkulu. Saya akan kawal agar bisa terealisasi dengan baik hingga ke tingkat pusat,” terang politisi perempuan PAN ini.

Lebih lanjut ditambahkan Anggota DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Provinsi Bengkulu ini, sebelumnya memang ada wacana program beasiswa PIP ini sempat akan dialihkan ke Kementrian lain. Namun dengan perjuangan dari Komisi X DPR RI, program tersebut tetap ada dan kuota penerimanya justru bertambah lagi. Apalagi akibat pandemi Covid 19 ini, disebutkan, secara tidak langsung juga telah berdampak pada sektor pendidikan. Sehingga pemerintah perlu hadir untuk memberikan solusi kepada pelajar.

“Dipastikan dampak Covid 19 ini, semula siswa tersebut mampu membiayai pendidikannya. Namun sekarang bisa saja tidak lagi. Makanya beasiswa PIP yang jumlah penerimanya bertambah ini, akan menyasar kepada siswa terkena dampak Covid 19. Sehingga ketika beasiswa PIP yang didapatkannya nanti, bisa membantu biaya pendidikan sekolahnya. Seperti membeli seragam dan keperluan sekolah lainnya,” tutup Dewi Coryati.(idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: