SMA Sint Carolus Optimis 3 Rombel Terpenuhi
RBO >>> BENGKULU >>> Sekolah Menengah Atas (SMA) Sint Carolus Bengkulu pada Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2020-2021 menargetkan 3 Ruang Belajar (Rombel) dapat terpenuhi. Pasalnya, melihat dari peluang sekolah swasta saat ini sedang kesulitan mencari siswa baru.
"Kalau kuota siswa baru sebenarnya 4 kelas. 1 kelas diisi 36 siswa. Hingga kini, calon siswa yang mendaftar 60 orang. Memang kalau di sekolah swasta, tidak mendapat kuota untuk pendaftaran online. Seperti sekolah negeri. Tapi keuntungannya, tidak menggunakan jalur zonasi. Siswa bebas pilih sekolah mana saja yang dituju. Namun disayangkan, siswa baru tidak diarahkan untuk mendaftar ke sekolah swasta. Sebab, pendaftaran online untuk sekolah negeri saja," kata Kepala SMA Sint Carolus Bengkulu, Sujais Valerianus melalui Wakil Kurikulum, Agustinus Sudarwanto pada radarbengkuluonline.com, Jumat (3/7).
Menurutnya, di sekolah swasta rata-rata pendaftaran masih tetap dibuka sampai tahun ajaran baru masuk dimulai . Tepatnya di tanggal 13 Juli 2020 mendatang. Syarat untuk mendaftar, foto copy Kartu Keluarga (KK), KTP orangtua, dan lain-lain.
"Kami targetkan tahun ini 3 rombel terpenuhi. Memang ini menjadi keprihatinan. Salah satu dampak dari sistem zonasi dan seterusnya mengalami penurunan jumlah siswa baru cukup siginifikan beberapa tahun terakhir. Artinya, tidak hanya di sekolah kami saja, tapi dirasakan seluruh sekolah swasta di Kota Bengkulu," terangnya.
Untuk menyiasatinya, pihaknya tetap memprioritaskan siswa SMP Sint Carolus untuk melanjutkan ke SMA Sint Carolus. Hampir 50 persen sudah mendaftar. Selain itu, juga ada yang mendaftar dari luar Provinsi Bengkulu. Seperti Palembang, Lubuk Linggau dan lain-lain. (ach)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 2 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 3 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?
- 4 Perbandingan Motor Yamaha NMAX dan Honda PCX, Motor Mana yang Lebih Nyaman untuk Layanan Transportasi?
- 5 KPU Kota Musnahkan 497 Surat Suara Rusak dan Berlebih
- 1 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 2 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 3 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?
- 4 Perbandingan Motor Yamaha NMAX dan Honda PCX, Motor Mana yang Lebih Nyaman untuk Layanan Transportasi?
- 5 KPU Kota Musnahkan 497 Surat Suara Rusak dan Berlebih