Survei Cagub NasDem, Rohidin Paling Tinggi

Survei Cagub NasDem, Rohidin Paling Tinggi

Tantawi Dali : Tunggu PO Dari DPP

RBO, BENGKULU – Ketua Bappilu DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu, Tantawi Dali S.Sos, MM mengatakan, berdasarkan hasil survei mereka, dari tiga nama kandidat Bakal Cagub yang telah diplenokan sebelumnya, dimana ada Dr H. Ferry Ramli SH, MH kemudian Dr H. Rohidin Mersyah, serta H. Dedy Ermansyah SE, maka hasil survei Cagub yang paling tinggi adalah Dr H. Rohidin Mersyah.

“Kalau dari hasil survei dari NasDem, dari tiga nama kandidat yang pernah kita plenokan sebelumnya, nama petahana Gubernur Dr H. Rohidin Mersyah yang paling tinggi hasil surveinya. Kalau berapa persentasenya, itu tidak bisa saya sampaikan. Karena, gak etis kalau saya yang menyampaikan,” ungkap Tantawi Dali saat ditanyai sedang berada di ruangan Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu, Senin (13/7).

Sebelumnya dijelaskan oleh Tantawi, dari hasil pleno mereka tim penjaringan Cagub dan Cawagub DPW Partai NasDem Provinsi Bengkulu yang saat itu juga dihadiri oleh pengurus dari DPP, itu ada tiga nama tersebut. Namun, apakah nanti akan ada nama-nama lainnya yang muncul, dia belum bisa memastikannya. “Hari ini Ketua DPW dipanggil DPP untuk kooordinasi soal Pilgub. Kalau hasil keputusan pleno DPW, kita sudah menyampaikan tiga nama. Tapi apakah nanti akan muncul nama kandidat baru di DPP, kita juga belum tahu. Sampai hari ini masih belum ada keputusan dan Ketua DPW hari ini akan berangkat ke Jakarta. Apakah nanti DPP akan membuat PO baru atau melaksanakan keputusan pleno yang sebelumnya. Untuk siapa Cagubnya, kita sudah serahkan pada DPP. Silakan siapa saja, kita tinggal jemput saja nanti rekomendasi dari DPP,” jelasnya.

Dan untuk kemungkinan nama lainnya seperti H. Helmi Hasan, lalu Agusrin M Najamuddin, Imron Rosyadi dan Hijazi, yang namanya politik semua kemungkinan itu ada. Jika memang Helmi, Imron atau Agusrin bisa langsung ke DPP, silakan saja. “Tidak tertutup kemungkinan, siapapun bisa. Yang jelas NasDem harus mengusung. Kita kan mau yang diusung oleh NasDem, dan yang kedua kita lihat peluangnya. Karena dalam Pilkada ini, kita mau menang. Tidak mesti kader, yang non kader pun masih mungkin untuk diusung NasDem. Tapi yang pasti, kita memprioritaskan kader sendiri,” ujar dia.

Untuk diketahui, NasDem Provinsi Bengkulu menduduki unsur pimpinan sebagai Wakil Ketua III DPRD Provinsi Bengkulu dengan lima kursi. “Yang jelas NasDem itu mengusung Cakada nanti, kita tanpa mahar. Itu yang perlu dicatat,” tegas Tantawi. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: