Agusrin-Imron Diusung Tiga Parpol, Daftar ke KPU Diatas Tanggal 4 September

Agusrin-Imron Diusung Tiga Parpol, Daftar ke KPU Diatas Tanggal 4 September

RBO, BENGKULU - Jelang H-4 pendaftaran Pilkada pada tanggal 4 September 2020, berbagai manuver politik telah dilakukan oleh para politisi Bengkulu. Setelah pasangan bakal calon Rohidin-Rosjonsyah mendapatkan dukungan dari PDIP, Golkar dan PKS, tensi dan suhu politik Bengkulu terus memanas dan bergerak dinamis. Bahkan mulai muncul spekulasi-spekulasi terhadap beberapa kandidat yang dikabarkan batal maju menjadi calon.

Namun untuk pasangan Agusrin-Imron, walau sekarang banyak yang berpekulasikan bermacam-macam, dari orang dekat Agusrin, Jaya Marta S.Sos, MM memberikan kepastian bahwa Agusrin-Imron dipastikan bakal ikut dalam Pilgub 2020 ini. "Informasi terbaru dari saya, bisa dikatakan ini informasi A1. Karena saya selaku orang dekat Agusrin, kami baru saja mendapat kabar bahwa Agusrin-Imron pasti akan maju Pilgub dan diusung oleh tiga Parpol, ketiga Parpol itu yaitu Partai Gerindra, PKB serta Demokrat. Jadi kalau ada yang spekulasi macam-macam mengatakan Agusrin-Imron tak jadi maju, itu tak usah didengarkan suara sumbang tersebut," kata Jaya Marta saat menghubungi radarbengkuluonline.com, usai Maghrib. (31/8).

Saat ditanyakan mana bukti B1 KWK dari ketiga Parpol yang akan mendaftarkan Agusrin-Imron, Jaya Marta hanya mengatakan sedang diproses, namun dia memastikan ketiga Parpol itu sudah setuju mengusung Agusrin-Imron. "Kenapa kami yakin ketiga partai itu akan mengusung Agusrin-Imron? Untuk B1 KWK - nya memang sedang dalam proses. Hanya saja secara fakta elektabilitas dan popularitas baik Agusrin maupun Imron juga terbukti masih yang paling tinggi. Bahkan itu sudah dibuktikan dari rilis beberapa lembaga survei sebelumnya. Lalu dari fakta sejarah Pilkada Gubernur Bengkulu juga mencatat bahwa Agusrin dua kali memenangi Pilgub. Kemudian Imron juga merupakan mantan Calon Gubernur yang dulu perolehan suaranya nomor dua dibawah Agusrin, itu membuktikan bahwa perpaduan kedua sosok tokoh Bengkulu ini memang diinginkan oleh masyarakat Bengkulu," kata Jaya Marta.

Dijelaskan dia, dalam hal ini, seluruh Parpol yang mendukung calon tentulah ingin agar Paslon yang diusungnya menang Pilkada, "Harapan itu ada pada Agusrin-Imron," ujar dia.

Terkait denngan rencana pendaftaran Agusrin-Imron, jika memang benar akan diusung oleh Partai Demokrat, Gerindra dan PKB? Jaya Marta menegaskan diatas tanggal 4 September. "Kita daftar ke KPU diatas tanggal 4 September. Kalau tidak tanggal 5 ya tanggal 6 September hari terakhir kita daftar ke KPU," pungkas Jaya Marta.

Diketahui PKB pemilik 4 kursi, Demokrat 5 kursi dan Gerindra 6 kursi, dari ketiga Parpol itu masih belum memutuskan siapa Cagub yang akan diusung pada pilkada 9 Desember 2020 ini. "Kita masih menunggu keputusan dari DPP," kata Ketua DPW PKB Provinsi Bengkulu Herliardo S.Ag.

Sedangkan Imron Rosyadi sendiri yang saat ini tercatat sebagai Ketua BK DPRD Provinsi Bengkulu sudah menyatakan siap mengundurkan diri dari DPRD guna maju Pilgub bersama Agusrin. "Saya siap mengundurkan diri dari DPRD dan maju Pilkada Gubernur. Kalau untuk Parpol pengusung kita yang pasti-pasti aja, kita lihat saja nanti," singkat Imron. (idn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: