Dinkes Pantau Tiga Kasus Gizi Buruk
RBO, SELUMA - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seluma terus memantau balita yang mengalami gizi buruk yang tersebar di beberapa wilayah. Tercatat, ada tiga kasus gizi buruk yang ditemukan pada tahun 2020 dan menjadi atensi oleh pihaknya.
"Terus dilakukan pemantauan dan diberikan asupan gizi," kata Kepala Dinas Kesehatan, Rudi Syawaludin, Rabu (30/9).
Diketahui jika untuk kasus gizi buruk yang ada terdapat di Kelurahan Puguk, dan Sekalak Kecamatan Seluma Utara, sedangkan untuk kasus yang ada di Desa Talang Sali, Kecamatan Seluma Timur terus mendapatkan pemantauan dan pemeriksaan. Saat ini balita gizi buruk yang ada di Desa Talang Sali bernama Echi Lexca Herizona berusia 4 tahun 5 bulan. Selain mengalami gizi buruk, balita ini juga mengidap penyakit penyerta berupa kelumpuhan otak (Cerebral Palsy). Buah hati ketiga dari pasangan Fauzan (50) dan Hermaini (42) itu pada saat ini sangat memperihatinkan. Echi hanya dapat berbaring dan digendong oleh sang ibu. Dengan kondisi hidung yang saat ini telah diberikan selang serta kondisi tubuh yang terlihat mungil. "Untuk balita di Desa Talang Sali memang ada penyakit penyertanya selain gizi buruk," ujarnya.
Ditambahkannya, jika saat ini anggaran untuk pemberian bantuan asupan gizi sudah tersedia secara khusus di dinas. Anggaran ini diperuntukan dalam pengadaan makanan untuk asupan gizi yang akan diberikan kepada penderita gizi buruk. Pihaknya memastikan akan terus memantau dan memperbaiki asupan gizi kepada balita pengidap hingga penyakit tersebut sembuh. (0ne)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 PKS Siapkan Strategi Kemenangan untuk Dani Hamdani-Sukatno di Pilwakot Bengkulu
- 2 Redmi Note 13 Pro vs Realme GT Neo 6: Ponsel Mid-Range Terbaik dengan Performa Tinggi
- 3 Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma Bagikan Seragam Sekolah Gratis
- 4 Mendes PDTT Lakukan Hal Ini di Tanah Kelahirannya Bengkulu Selatan Demi Kesejahteraan Masyarakat
- 5 17 Organisasi Kemasyarakatan Deklarasi Mendukung Dani Hamdani-Sukatno
- 1 PKS Siapkan Strategi Kemenangan untuk Dani Hamdani-Sukatno di Pilwakot Bengkulu
- 2 Redmi Note 13 Pro vs Realme GT Neo 6: Ponsel Mid-Range Terbaik dengan Performa Tinggi
- 3 Pemerintah Daerah Kabupaten Seluma Bagikan Seragam Sekolah Gratis
- 4 Mendes PDTT Lakukan Hal Ini di Tanah Kelahirannya Bengkulu Selatan Demi Kesejahteraan Masyarakat
- 5 17 Organisasi Kemasyarakatan Deklarasi Mendukung Dani Hamdani-Sukatno